Berita Entertainment
Kapan Sule akan Menikahi Nathalie Holscher? Ayah Rizky Febian Bilang Jangan Sampai Kecolongan
Komedian Sule akhirnya memberikan jawaban soal kapan ia akan menikahi Nathalie Holscher. Ayah Rizky Febian bilang jangan sampai kecolongan
Penulis: Putra Dewangga Candra Seta | Editor: Musahadah
Penulis: Putra Dewangga Candra Seta | Editor: Musahadah
SURYA.co.id - Komedian Sule akhirnya memberikan jawaban soal kapan ia akan menikahi Nathalie Holscher.
Seperti diketahui, hubungan asmara Sule dengan mantan Disk Jockey (DJ) Nathalie Holscher cukup menyita perhatian publik baru-baru ini.
Baru dekat selama 3 bulan, Sule dan Nathalie Holscher kini telah resmi berpacaran.
Lantas, kapan Sule akan menikahi Nathalie Holscher?
• Reaksi Keluarga Nathalie Holscher soal Hubungannya dengan Sule, Isu Persiapan Menikah Bocor
Pertanyaan tersebut ditanggapi oleh Sule dalam tayangan YouTube Indosiar baru-baru ini.
Awalnya, di video tersebut tampak Sule dan Nathalie tengah melakan siaran lansung di Instagram.
Salah seorang warganet bertanya soal restu anak-anak Sule.
"Kang emang udah diizinin sama anak-anak?"
"Udah, itu ada anak saya, coba, liatin. Tu ada si bungsu tu," papar Sule.
"Dia lagi nonton tu," timpal Nathalie.
Masih menjawab pertanyaan dari warganet, Sule diminta untuk segera melamar Nathalie.
Dengan yakin Sule menjawab akan segera melamar Nathalie.
Tak lupa Sule juga meminta doa dari para penggemarnya agar niat baiknya bisa segera terwujud.
"Kang Sule ayo cepet lamar kak Nathalie."
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/surabaya/foto/bank/originals/kapan-sule-akan-menikahi-nathalie-holscher.jpg)