PSBB Surabaya Raya
Update PSBB Surabaya Raya Tahap 3: Kesiapan Gresik Sambut New Normal dan Rapid Test BIN Hari ke-3
Berikut update terbaru tentang Pembatasan Sosial Berskala Besar atau PSBB Surabaya Raya (Surabaya-Sidoarjo-Gresik) hari ini, Senin 1 Juni 2020.
Penulis: Putra Dewangga Candra Seta | Editor: Musahadah
SURYA.co.id - Simak update terbaru tentang Pembatasan Sosial Berskala Besar atau PSBB Surabaya Raya (Surabaya-Sidoarjo-Gresik) hari ini, Senin 1 Juni 2020.
Seperti diketahui, PSBB Surabaya, PSBB Sidoarjo, dan PSBB Gresik diperpanjang sampai 8 Juni 2020 mendatang.
Perpanjangan PSBB Surabaya, PSBB Sidoarjo dan PSBB Gresik ini dilakukan untuk menekan penyebaran virus corona atau COVID-19 yang semakin meningkat.
Update terbaru menyebutkan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gresik tengah sibuk menyiapkan tatanan baru atau new normal.
Kesiapan new normal dilakukan Pemkab Gresik di semua bidang tanpa terkecuali. Hal ini sesuai dengan langkah yang dilakukan pemerintah pusat untuk memulai new normal.
Di samping itu, Rapid dan Swab Test Massal hasil kerjasama BIN dan Pemkot Surabaya sudah melewati hari ke-3.
Setelah di gedung Siola Surabaya dan Kawasan Pasar Jalan Gresik PPI Surabaya, kali ini BIN RI mendatangi terminal Manukan untuk melakukan rapid test dan swab warga di kelurahan sekitar Tandes Surabaya.
Berikut ulasan selengkapnya :
1. Kesiapan Gresik Sambut New Normal
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gresik tengah sibuk menyiapkan tatanan baru atau new normal saat pandemi Covid-19 atau virus Corona belum mereda.
Kesiapan new normal dilakukan Pemkab Gresik di semua bidang tanpa terkecuali. Hal ini sesuai dengan langkah yang dilakukan pemerintah pusat untuk memulai new normal.
Ditambah lagi, pemerintah melalui Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) tengah menyusun sejumlah langkah guna menyongsong new normal. Mengingat pandemi virus corona atau Covid-19 masih belum bisa diprediksi kapan akan selesai.
Dengan melibatkan seluruh pemerintah daerah, baik provinsi serta kabupaten/kota, Kemendagri berencana akan menggelar lomba inovasi dengan tema ‘Penyiapan Tatanan Normal Baru Produktif dan Aman Covid-19’. Ini merupakan langkah pemerintah untuk mengatasi pandemic Covid-19.
Ajang lomba inovasi tersebut dimaksudkan sebagai kesiapan daerah dalam menyambut new normal dengan tatanan kehidupan baru yang produktif dan mengedepankan protokol keehatan Covid-19.
Pemerintah Kabupaten Gresik sebagai salah satu kabupaten yang akan ikut andil dalam lomba inovasi tersebut juga tengah bersiap.
Aktivitas tetap produktif dan normal dengan mengedepankan protokol yang disusun oleh semua bidang untuk mencegah penyebaran Covid-19.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/surabaya/foto/bank/originals/update-psbb-surabaya-raya-tahap-3-kesiapan-gresik-sambut-new-normal-dan-rapid-test-bin-hari-ke-2.jpg)