Berita Entertainment

Biodata Inul Daratista Pedangdut Sukses & Punya Beragam Bisnis, Memulai Karier dari Panggung Rakyat

Biodata Inul Daratista selalu menjadi sorotan lantaran sosoknya yang terkenal sebagai pedangdut sukses dan memiliki beragam bisnis

Tribunnews/Jeprima
Inul Daratista 

SURYA.co.id - Biodata Inul Daratista selalu menjadi sorotan lantaran sosoknya yang terkenal sebagai pedangdut sukses dan memiliki beragam bisnis

Dari Biodata Inul Daratista, pedangdut berjuluk ;Ratu Goyang Ngebor' ini telah merilis banyak album, membintangi beberapa film dan tampil di berbagai acara TV

Dilihat dari biodatanya, Inul Daratista juga memiliki bisnis make up dan karaoke yang memiliki banyak cabang

Dilansir dari Wikipedia, Inul Daratista lahir di Pasuruan, Jawa Timur, pada tanggal 21 Januari 1979

Inul Daratista memulai karier panggungnya sebagai penyanyi dangdut di acara-acara rakyat di daerah Pasuruan, Jawa Timur.

Video Inul Daratista saat manggung inilah lantas diperbanyak dan diedarkan dalam format VCD ke berbagai pelosok daerah, sehingga mendorong namanya menjadi terkenal.

Selain berkarier di dunia dangdut, Inul Daratista juga memiliki bisnis karaoke yakni Inul Vizta.

Di usia Inul Daratista yang masih 16 tahun, ia menikah dengan Adam Suseno yang berumur 13 tahun lebih tua dari dirinya pada 29 Mei 1995.

Melalui program bayi tabung, Inul dan suaminya berhasil melahirkan anak pertamanya pada 19 Mei 2009 secara caesar, yang kemudian diberi nama Yusuf Ivander Damares

Kerja keras Inul Daratista selama berkarier di dunia dangdut menghasilkan sederet album yang berhasil dirilisnya

Tak hanya itu, Inul Daratista juga berpartisipasi dalam berbagai acara TV

Daftar karya Inul Daratista:

Album

1. 2 in 1 (Bersama Puji Asmara) (1992)
2. Goyang Inul (2003)
3. Separuh Nafas (2004)
4. Mau Dong (2006)
5. Ash-Sholaatu (2006)
6. Rasain Lho (2008)
7. Buaya Buntung (2012)
8. Cinta Modal Pulsa (2014)
9. The Best of Inul (2016)

Film

1. Cinta Setaman (2008)

Sinetron

1. Kenapa Harus Inul? (2003)
2. Gara-Gara Inul (2004)
3. Hikayah: Susuk Pemikat Si Penari Jaipong (2007)
4. Hikayah: Penyanyi Dangdut Banting Setir Jadi Pembantu (2007)

Acara TV

1. Duet Maut (2004)
2. Sang Bintang (2004)
3. D Academy 1,2,3 & 4 (2014-2017)
4. D'Terong Show Seaoson 1
5. Bintang Pantura (2015-2017)
6. D'Academy Asia (2015-2016)
7. Liga Dangdut Indonesia (2018)

Penghargaan

1. 2014 Menang dalam ajang SCTV Music Awards 2014 kategori Penyanyi Dangdut Paling Ngetop
2. 2014 Menang dalam ajang SCTV Music Awards 2014 kategori Lagu Dangdut Paling Ngetop
3. 2015 Menang dalam ajang SCTV Music Awards 2015 kategori Penyanyi Dangdut Paling Ngetop

Potret Rumah Inul Daratista di Jakarta

Inul Dartista membagikan foto dirinya di ruang keluarga rumahnya yang bernuansa emas.

Foto Inul daratista di bagian rumahnya yag bernuansa emas itu lantas menjadi sorotan warganet.

Terlihat kemewahan bagian rumah Inul daratista itu yang berhias jam berdiri dan pigora foto berwarna emas.

Inul mengunggah foto tersebut pada Jumat (17/5/2019).

Pelantun tembang ‘Masa Lalu’ ini diketahui memiliki aset rumah mewah di kawasan Pondok Indah, Jakarta Selatan.

Ia tampil dalam balutan kaftan berwarna hijau bermotif floral dengan aksen ikat pinggang dibagian perutnya.

Inul Daratista tampak cantik dengan gaya rambut curly yang diikat rendah.

Dalam postingan kali ini, warganet justru tidak berfokus pada penampilan Inul, melainkan pada tampilan rumah megahnya.

Dalam ruangan tersebut, tampak ada jam berdiri berwarna emas dan silver.

Bukan jam biasa, jam tersebut terlihat mewah.

Tak hanya jam emas, pigora yang berada di belakang Inul juga menjadi sorotan.

Pigora tersebut menampilkan saat Inul Daratista dan Adam Suseno menikah.

Tak hanya sekali, Inul daratista juga turut membagikan potretnya saat menjalani sesi pemotretan di rumahnya.

Inul Daratista Jalani Pemotretan di Rumah, Ruang Keluarga yang Bernuansa Serba Emas Jadi Sorotan
Inul Daratista Jalani Pemotretan di Rumah, Ruang Keluarga yang Bernuansa Serba Emas Jadi Sorotan (Instagram @inul.d)

Berbeda dari postingan sebelumnya, kali ini Inul Daratista mengenakan kaftan berwarna senada dengan warna rumahnya, yakni emas.

Ia terlihat mengenakan hijab bermodel turban untuk melengkapi penampilannya.

Dibelakang Inul terdapat rak piala yang juga dikemas dengan konsep emas sehingga tampak begitu megah.

Deretan piala penghargaan yang berhasil diraihnya selama 19 tahun menekuni karir sebagai penyanyi dangdut juga tersusun rapi dalam rak tersebut.

Inul Daratista Jalani Pemotretan di Rumah, Ruang Keluarga yang Bernuansa Serba Emas Jadi Sorotan
Inul Daratista Jalani Pemotretan di Rumah, Ruang Keluarga yang Bernuansa Serba Emas Jadi Sorotan (Instagram @inul.d)

Tak hanya itu, sofa tempatnya duduk juga berwarna cokelat keemasan yang menambah kesan mewah.

Berikut caption unggahan Inul daratista.

"Sesi pemotretan di rumah saja. Males keluar. Iki sing candid ngantuk rasane @dhimaz_adhexs burek bin kaboor bro," tulisnya di kolom caption.

Gambaran kemewahan rumah Inul Daratista tersebut lantas membuat warganet berkomentar.

"Rumahe kayak istana ya Mbak @inul.d semoga sukses selamat dunia akhirat sekeluarga ya Mbak Inul," komentar akun @li2k_hidayati.

"Rumahnya udah bagus. Mau ke mana lagi Mbak Inul. Ya kan hehehe," puji akun @_nabielraffasya_06.

"Ini artis tajirnya bukan tipu-tipu," puji @pratiwibilal2019.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved