Berita Entertainment
Raffi Ahmad Sebut 'Dunia Sementara' saat Kajian Islami, Pengakuannya Bikin Arie Untung Kaget
Selebriti Raffi Ahmad tiba-tiba mengatakan 'dunia sementara' saat mengikuti kajian musawarah yang digelar bersama sejumlah artis belum lama ini.
Pernyataan soal dirinya yang murtad itu rupanya mengganggu pikiran Roger Danuarta.
Roger Danuarta merasa jika bukan dirinya yang memakamkan sang ibu, maka siapa lagi ?
"Padahal kalau menurut saya, kalau bukan anaknya siapa lagi yang harus memakamkan orangtuanya? Saya mohon pencerahan dari ustaz," sambung Roger Danuarta.
Usai mendengar pertanyaan dari Roger Danuarta, Ustaz Adi Hidayat pun memberikan jawabannya.
Menurut Ustaz Adi Hidayat yang bersumber pada Al Quran, seorang anak harus berbakti kepada kedua orangtuanya selama itu masih urusan dunia.
Karenanya, seorang anak itu wajib berperilaku baik kepada kedua orangtuanya jika dalam urusan di dunia.
"Bakti anak kepada kedua orangtua sepanjang dalam urusan dunia, jika memang terjadi perbedaan keyakinan maka dia tidak terbatas," ujar Ustaz Adi Hidayat.
Namun jika untuk urusan akhirat yakni ibadah, seorang anak diharuskan tidak boleh memaksa kehendak orangtuanya.
"Kalau urusan ibadah, itu bisa berbeda. Beliau ibadah di tempat lain, Anda di tempat lain. Jangan saling paksa kata Allah, berikan toleransi," sambung Ustaz Adi Hidayat.
Lebih lanjut, Ustaz Adi Hidayat pun menegaskan kepada Roger Danuarta dan seluruh jamaahnya untuk selalu berbakti kepada kedua orangtua, meskipun berbeda agama.
Terutama kepada ibu yang sudah susah payah melahirkan kita di dunia ini.
"Tapi kalau dalam urusan dunia, berikan pelayanan terbaik. Dia melahirkan kamu dalam keadaan yang susah payah. Selama dalam urusan dunia lakukan yang terbaik," jelas Ustaz Adi Hidayat.
Mengenai pertanyaan Roger Danuarta soal pemakaman sang ibu, Ustaz Adi Hidayat pun menceritakan suatu peristiwa di jaman Nabi Muhammad SAW.
Saat itu diceritakan Ustaz Adi Hidayat, Nabi Muhammad SAW sampai berdiri ketika melihat jenazah yahudi.