Berita Entertainment

Rizky Febian Unggah Curhatan Soal 'Keluarga Baru' yang Selalu Mendukungnya & Peduli Sesama, Siapa?

Anak tertua Sule, Rizky Febian, tiba-tiba saja mengunggah sebuah pesan yang berisi curahan hatinya tentang perasaan bangga memiliki keluarga baru

TRIBUNNEWS
Rizky Febian tiba-tiba saja mengunggah sebuah pesan yang berisi curahan hatinya tentang perasaan bangga memiliki keluarga baru 

SURYA.co.id - Anak tertua Sule, Rizky Febian, tiba-tiba saja mengunggah sebuah pesan yang berisi curahan hatinya tentang perasaan bangga memiliki keluarga baru.

Sosok Rizky Febian memang tengah jadi sorotan baru-baru ini.

Hal ini lantaran kedua orang tuanya yakni Sule dan Lina resmi bercerai pada 20 September 2018.

Setelah 20 tahun membina rumah tangga, Sule dan Lina akhirnya berpisah.

Penyebab perceraian Sule dan Lina masih menjadi misteri, namun beredar kabar bahwa ada dugaan Lina berselingkuh di belakang Sule.

Baca: Daftar Link Download Informasi CPNS 2018 Pemkot Surabaya, Beberapa Kementerian & Lembaga Pemerintah

Usai perceraian orang tuanya, Rizky Febian dan Putri Delina, kedua anak tertua Sule lebih banyak bungkam.

Namun pada Jumat (21/9/2018) kemarin, Rizky Febian mengunggah sebuah pesan di instagram pribadinya @rizkyfbian.

Pesan itu berisi curahan hatinya karena ia bangga memiliki keluarga baru.

Keluarga yang ia maksud ternyata adalah Rizfelousindo alias fanbase Rizky Febian yakni Rizky Febian Lovers.

Menurut Rizky Febian, fanbase ini selalu mendukungnya sampai detik ini.

Rizky Febian menuliskan bahwa fanbasenya ini tak hanya mendukung karya dan kiprahnya di dunia hiburan saja.

Mereka juga bersedia meluangkan waktu untuk peduli kepada sesama.

"Saya bangga mempunyai keluarga baru @rizfelousindo , terimakasih sudah selalu support dan dukung saya hingga detik ini .

Bukan hanya sekedar mendukung melainkan peduli sesama dan sekitar, alhamdulillah niatan baik kita semua para @rizfelousindo Dimanapun terwujud .

Dan semoga kebaikan seperti ini selalu kita pertahankan" tulis Rizky Febian dalam captionnya

Dalam video dan foto-foto selanjutnya, nampak Rizfelousindo memberikan bantuan kepada para korban gempa Lombok.

Rizkyfelousindo juga memberikan Al-Quran serta mengunjungi para warga Lombok di barak pengungsi.

Fanbase Rizky Febian
Fanbase Rizky Febian (Instagram Rizky Febian)
FANBASE Rizky Febian
FANBASE Rizky Febian (Instagram Rizky Febian)
Fanbase Rizky Febian
Fanbase Rizky Febian (Instagram Rizky Febian)

Curhat Rizky Febian Saat Tak Punya Waktu untuk Keluarga

Kurang waktu untuk adik dan keluarganya, Rizky Febian ungkapkan kesedihannya dan tulis pesan menyentuh di unggahan instagramnya.

Usai perpisahan yang dialami oleh kedua orangtuanya, Rizky Febian sebagai anak tertua Sule dan Lina mencoba untuk tetap memberikan kasih sayang kepada adik-adiknya.

Tak hanya itu, ia pun mencoba untuk meluangkan sedikit waktunya untuk sekedar berkumpul bersama dengan keluarga.

Namun, keinginan tersebut seringkali tak terwujud lantaran jadwal Rizky Febian yang terbilang cukup padat.

Tak sendiri, hal tersebut rupanya juga dirasakan oleh adik perempuan satu-satunya, yakni Putri Delina.

Meskipun sama-sama sibuk meniti karier di dunia hiburan, kedua anak tertua Sule itupun mengaku saling menyampaikan dukungan mereka.

Tak lupa, mereka juga memberikan dukungan untuk sang ayah dalam menghadapi masalah rumah tangga dengan sang ibu, Lina.

Hal itu seperti yang dilansir dari unggahan YouTube Ini Talkshow, Rabu (12/9/2018).

Acara yang dibawakan oleh Andre Taulany dan Sule malam itu menghadirkan dua bintang tamu yang spesial.

Dua dari empat bintang tamu yang hadir di sana adalah Rizky Febian dan Putri Delina.

Tampaknya Sule merasa kaget dengan kehadiran Putri Delina.

Tim Ini Talk Show rupanya memberikan kejutan untuk Sule.

Dalam acara tersebut, Andre Taulany sempat menanyakan apa maksut dan tujuan unggahan yang sempat Rizky Febrian unggah dalam akun Instagram pribadinya beberapa waktu lalu.

rizkyfbian
instagram.com/rizkyfbian

Di dalam acara tersebut, Rizky menjelaskan bahwa dirinya bukanlah tipe orang yang bisa menunjukan rasa kasih sayang.

Hal tersebut yang membuat pelantun tembang Sweet Talk ini sedih.

Postingan yang sempat ia unggah beberapa saat lalu di akun Instagram pribadinya tersebut ternyata memiliki makna yang mendalam.

Ia menjelaskan bahwa sekarang semua pertanyaan yang sempat ia tanyakan kepada sang ayah akhirnya satu persatu bisa ia jawab sendiri.

Pertanyaan tersebut dapat terjawab dengan sendirinya karena saat ini Rizky juga sudah mengalaminya.

Padatnya jadwal manggung membuat Rizky jarang bisa berkumpul dengan ketiga adiknya.

Salah satu hal yang membuatnya sedih adalah ia tidak bisa menjadi seorang kakak yang baik untuk ketiga adiknya.

"Iky nggak bisa jadi kayak kakak-kakak yang lain, yang selalu nurutin apa mau adeknya," ucap Rizky Febrian dengan menahan air mata.

Ia mengaku, di balik sikap dinginnya kepada sang adik, namun tersimpan rasa sayang yang begitu besar.

Kasih sayang yang Rizky berikan kepada sang adik ia lakukan dengan cara yang berbeda.

Ia ingin dapat membahagiakan seluruh adiknya, terlebih lagi untuk Putri Delina.

Riszky mengatakan bahwa Putri adalah wanita satu-satunya di dalam keluarga.

Dia juga mengatakan bahwa adik perempuannya tersebut merupakan sosok wanita yang kuat.

Putri jarang memperlihatkan rasa sedih didepan adik dan kakaknya.

Hal tersebut ia sampaikan sambil berlinang air mata.

Putri juga tampak beberapa kali mengusap air mata yang jatuh di pipinya.

Melihat kedua anaknya menangis, Sule juga ikut menangis sambil memeluk erat kedua anaknya itu.

Sule menyampaikan pesan yang mendalam untuk kedua anaknya.

"Kita harus sabar ikhlas dan menjalani hidup dengan apa adanya. Apapun yang terjadi kita harus tetap melangkah ke depan. Semua akan indah pada waktunya," tegas Sule.

Di akhir acara, Sule juga sempat mengatakan satu kalimat yang sangat berarti untuk kedua anaknya.

"Aku sayang banget sama kalian," ucap Sule sambil menahan air mata. Semangat Iky, Sule, dan Putri!

Sumber: Grid.ID
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved