Breaking News

Gunung Merbabu Kebakaran Hebat

20.07 Kebakaran #Merbabu mendekati lokasi sta. cctv @BPPTKG Mohon doanya, Semoga api segera padam

Editor: Wahjoe Harjanto
tribun jogja
KEBAKARAN - Api yang menjilat-jilat terus membakar Gunung Merbabu, Kamis (20/8/2015) sore. 

SURYA.CO.ID | BOYOLALI - Kebakaran terjadi di Gunung Merbabu, Kamis (20/8/2015) sore. Hingga malam ini, api dilaporkan belum padam.

Informasi ini diperoleh dari sejumlah akun twitter relawan dan akun twitter BPPTKG Yogyakarta. BPPTKG pada pukul 20.07 WIB, melaporkan, api mendekati lokasi Stasiun CCTV milik BPPTKG.

Laporan ini dilengkapi pula dengan foto yang memperlihatkan kobaran api yang memanjang. "20.07 Kebakaran #Merbabu mendekati lokasi sta. cctv @BPPTKG Mohon doanya, Semoga api segera padam," tulis akun resmi BPPTKG.

Sementara itu, laporan serupa disampaikan @purpalaofficial kepada Tribun Jogja. Terkhir laporan memperlihatkan titik api yang terlihat dari Jrakah, Boyolali.

Sementara itu, akun Media Center @infobencana mengunggah kumpulan foto-foto kebakaran Merbabu yang tersebar cepat melalui twitter. Foto-foto ini memperlihatkan seberapa besar kebakaran yang terjadi di Merbabu. (tribun jogja)

Baca selengkapnya di Harian Surya edisi besok.
LIKE Facebook Page www.facebook.com/SURYAonline
FOLLOW www.twitter.com/portalSURYA

Sumber: Tribunnews
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved