Penyelundupan Hewan Langka

48 Burung Selundupan dari Thailand Mati

Dari 247 burung berbagai jenis, seperti Murai Thailand, Poksay, Jalak dan Kacer,48 diantaranya mati, Senin (30/3/2015).

Penulis: Sugiyono | Editor: Rahadian Bagus Priambodo
sugiono
Ratusan burung selundupan dari Bangkok berhasil diamankan jajaran Polair Gresik. 48 diantarnya ditemukan dalam kondisi mati, Senin (30/3/2015) 

SURYA.co.id I GRESIK - Jajaran Polair Polres Gresik, berhasil menggagalkan rencana penyelundupan ratusan burung langka yang dibawa dari Bangkok, Thailand, menuju Pelabuhan Tanjung Perak, Surabaya, Senin (30/3/2015). Dari ratusan burung yang diselundupkan dari Bangkok, Thailand, sudah banyak yang mati.

 Burung asal Thailand yang akan diselundupkan berjumlah 247 burung berbagai jenis, seperti Murai Thailand, Poksay, Jalak dan Kacer, dan 48 burung diantaranya sudah dalam keadaan mati, Senin (30/3/2015).

"Mungkin karena stres di dalam kapal dan kurang makan dan minum," kata Kepala Polair Polres AKP Arisandi.

Untuk mengelabuhi petugas, burung-burung malang itu, kata Kapolair, diselundupkan menggunakan kapal barang, MV Fortune Island, yang bermuatan tepung. Ratusan burung-burung dari Bangkok, Thailand selanjutnya akan dibawa ke Balai Karantina Hewan dan Tumbuhan, Surabaya bukan ke Balai Konservasi Sumber Daya Alam (KSDA), Surabaya, untuk mengetahui burung-burung tersebut termasuk hewan yang dilindungi atau tidak.

Arisandi, menambahkan, dari hasil pemeriksaan, burung-burung tersebut tidak dilengkapi dokumentasi. "Burung-burung tersebut tidak dilengkapi dokumentasi, sehingga termasuk penyelundupan,," katanya.

Baca selengkapnya di Harian Surya edisi besok
LIKE Facebook Surya - http://facebook.com/SURYAonline
FOLLOW Twitter Surya - http://twitter.com/portalSURYA

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved