Gunung Kelud Meletus
Bantuan PMI Masih Melimpah
Kami sudah menyiapkan pada tahap awal sekitar 800 paket sembako dari total 1.500 yang kami siapkan.
Penulis: David Yohanes | Editor: Wahjoe Harjanto
SURYA Online, MALANG - Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Malang baru bisa membagikan 370 dari 740 lembar terpal karena kendaraan multifungsi Haglund yang digunakan untuk menyalurkan bantua mengalami kerusakan, Sabtu (22/1/2014).
“Kendaraannya rusak dan harus diperbaiki. Teman-teman sudah bisa memperbaiki dan besok pembagian akan dilanjutkan,” ujar Sekretaris PMI Kabupaten Malang, Aprillianto.
Lanjut April, selain terpal untuk atap, PMI juga memberikan bantuan air bersih menggunakan kendaraan tanki air bersih yang sudah bisa masuk ke permukiman warga korban letusan Kelud.
“Jalanan sudah bisa dilalui dan memudahkan kami memasok bantuan air bersih. Tru-truk air bersih sudeh masuk perkampungan,” terang April.
Saat ini persediaaan bantuan masih melimpah dan cukup untuk keperluan warga, setelah kembali ke rumah. Masih menurut April, setidaknya seminggu ke depan stok bantuan yang ada masih mencukupi.
“Kami sudah menyiapkan pada tahap awal sekitar 800 paket sembako dari total 1.500 yang kami siapkan. Bantuan tersebut buat warga yang masih membutuhkan bantuan bahan pangan,” tandasnya.