Bata Kenalkan Sepatu Model Angry Bird
Bukan hanya ciri model unik yang menjadi andalan Sepatu Bata. Model dengan gambar kartun Angry Bird menjadi tren untuk sepatu anak-anak.
Penulis: Wiwit Purwanto | Editor: Parmin
SURYA Online, SURABAYA - Bukan hanya ciri model unik yang menjadi andalan Sepatu Bata. Kali ini model dengan gambar kartun Angry Bird menjadi tren untuk sepatu anak- anak.
Imran Malik Presdir PT Sepatu Bata Tbk Indonesia mengatakan mengikuti tren terkini Sepatu Bata juga membuat model sepatu anak Angry Bird. "Kami kerjasama dengan pabrikan sepatu Angry Bird dan Sepatu Bata sudah membuatnya," jelas Imran Malik kepada Surya Online, usai membuka gerai Sepatu Bata berkonsep keluarga di Jalan Kranggan, Jumat (19/07/2013).
Sepatu dengan kartun Angry Bird dibuat dengan warna warna yang ngejreng, seperti merah, biru, kuning, hijau dengan tempelan gambar Angry Bird di masing masing bagian sisinya.
Selain koleksi Angry Bird, Sepatu Bata juga fokus pada sepatu sekolah dengan harga yang masih menjangkau semua lapisan masyarakat.