Berita Entertainment

Marsha Aruan: Tubuh Jojo Bagus, Enggak Kayak El Gendut, Tapi Enggak Apa-apa

Marsha Aruan sebatas mengagumi tubuh bagus Jojo, tidak ada maksud lain, karena ia sendiri telah memiliki pacar yakni, El Rumi.

Editor: Tri Mulyono
TRIBUNNEWS/HERUDIN
Artis sinetron Marsha Aruan berpose saat ditemui wartawan di Jakarta, Jumat (2/2/2018). Pemain film Love dan Garuda di Dadaku itu berteman dengan baik dengan anak dari Adjie Massaid dan Reza Artamevia, Aaliyah Massaid. 

SURYA.CO.ID - Masih seputar tubuh atletis pemain bulutangkis Indonesia peraih medali emas Asian Games 2018,  Jonatan Christie alias Jojo.

Banyak wanita, termasuk artis cantik Marsha Aruan mengakui bahwa tubuh Jojo bagus.

Tentu saja, Marsha Aruan sebatas mengagumi tubuh bagus Jojo, tidak ada maksud lain, karena ia sendiri telah memiliki pacar yakni, El Rumi (putra Ahmad Dhani dan Maia Estianty). 

Baca: Tanggapan Arsy Hermansyah Saat Ashanty Izin Punya Anak Lagi, Alasannya Bikin Sang Bunda Ketawa

Baca: Hasil Akhir Klasemen Perolehan Medali Asian Games 2018, China Nomor 1 Indonesia Posisi 4

Baca: Intan Nuraini, Hati di Rumah Badan di Lokasi Syuting

Ya, artis Marsha Aruan (21) menanggapi aksi selebrasi Jonatan Christie, pebulu tangkis Indonesia yang meraih medali emas Asian Games 2018.

Jonatan Christie alias Jojo melakukan selebrasi dengan membuka baju, dan menunjukkan bentuk tubuh atletisnya kepada semua penonton Asian Games 2018.

"Mungkin itu cara masing-masing buat apresiasi diri kalau menang. Kan setiap orang punya cara yang beda.

Itu mungkin cara Jojo, jadi ya udah," kata Marsha Aruan ketika ditemui di Plaza Indonesia, Tanah Abang, Jakarta Pusat, Kamis (30/8/2018).

Marsha Aruan mengaku bahwa Jojo memiliki bentuk tubuh yang bagus.

Ia pun senang melihat aksi Jojo saat memenangkan dan meraih medali emas Asian Games 2018, dan memamerkan bentuk tubuhnya.

"Mungkin dia seneng sama tubuhnya, ya enggak apa-apa emang bagus," ucapnya.

"Aku baru nonton bulu tangkis memang terakhir-terakhir.

Nonton Jojo sering juga pas terakhir ini. Ternyata memang selebrasinya sering buka baju.

Jadi ya memang bagus bentuk tubuhnya," tambahnya.

Tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie melakukan selebrasi dengan membuka bajunya usai pertandingan final perseorangan putra bulutangkis Asian Games 2018, di Istora Senayan, Jakarta, Selasa (28/8/2018). Jonatan Christie berhasil merebut emas setelah mengalahkan pemain Chinese Taipei, Chou Tien Chen, 21-18, 20-22, 21-15.
Tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie melakukan selebrasi dengan membuka bajunya usai pertandingan final perseorangan putra bulutangkis Asian Games 2018, di Istora Senayan, Jakarta, Selasa (28/8/2018). Jonatan Christie berhasil merebut emas setelah mengalahkan pemain Chinese Taipei, Chou Tien Chen, 21-18, 20-22, 21-15. (TRIBUNNEWS/HERUDIN)

Marsha Aruan mengungkapkan, bentuk tubuh kekasihnya, El Rumi, tidak sebagus Jojo.

Sehingga, ia senang melihat bentuk tubuh Jojo saat membuka baju.

Sumber: Warta Kota
Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved