Peringatan Hari Pahlawan di Surabaya, Eri Cahyadi Pimpin Upacara Hingga Ziarah Pejuang

Melalui momentum Hari Pahlawan, Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi mengajak anak Surabaya meneladani semangat pejuang.

Foto Istimewa Humas Pemkot Surabaya
PERINGATAN HARI PAHLAWAN - Pemkot Surabaya mengisi peringatan Hari Pahlawan dengan upacara peringatan di Balai Kota Surabaya dan ziarah ke makam Taman Makam Pahlawan, Senin (10/11/2025). Melalui momentum Hari Pahlawan, Wali Kota Eri mengajak anak Surabaya meneladani jiwa pejuang. 

"Kita adalah pewaris semangat Bung Tomo dan Bung Karno yang lahir di kota ini. Oleh karena itu, saya mengajak kita semua, sebagai warga Surabaya, untuk menjadi pahlawan di kehidupan sehari-hari," ajaknya.

Saling Membantu

Wujud perjuangan itu bisa dengan saling membantu, menolong yang kekurangan, dan menjadikan kelebihan yang dimiliki bukan sebagai alasan untuk sombong, melainkan sebagai sarana untuk bergotong royong. 

Dengan semangat perjuangan, pengorbanan, dan kebijaksanaan yang diwarisi, secara khusus, Wali Kota Eri menyampaikan pesan kepada generasi muda, yang disebutnya sebagai garda terdepan pembangunan.

"Maka, saya berpesan, jangan pernah hanya menjadi penonton di kota sendiri. Kebahagiaan sejati tidak akan kita dapatkan jika kita pasif, ayo kita berkecimpung, dan terlibat dalam pembangunan," kata bapak dua anak ini.

Ia mengajak pemuda untuk aktif menjadi bagian integral dari pembangunan Surabaya, sebab masa depan kota ini berada di tangan mereka. 

“Dengan keyakinan itu, saya optimistis Surabaya akan menjadi jauh lebih baik di bawah peran aktif dan kepemimpinan generasi muda," katanya.

BACA BERITA SURYA.CO.ID LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved