Amalan islam

Arti Doa Tidur dan Bangun Tidur, Lengkap Bacaan Teks Latin

Rasulullah SAW mengajarkan Umat Islam membaca doa sebelum tidur dan bangun tidur. Berikut bacaan doanya.

Penulis: Arum Puspita | Editor: Musahadah
CANVA
Ilustrasi bacaan doa tidur 

SURYA.CO.ID - Berdoa adalah bentuk sederhana beribadah kepada Allah SWT.

Rasulullah SAW mengajarkan Umat Islam membaca doa sebelum tidur.

Dalam hadits riwayat Tirmidzi, dari Hudzaifah dan Abu Dzarr, mereka mengatakan; jika hendak tidur Rasulullah berdoa, "Dengan menyebut nama-Mu, ya Allah, aku hidup dan aku mati."

Membaca doa sebelum tidur memiliki keutamaan agar kita mendapat perlindungan selama tidur, dan diberikan ketenangan hati. 

Berikut bacaan doa tidur dan bangun tidur selengkapnya.

Doa sebelum tidur

اللَّهُمَّ بِاسْمِكَ أَحْيَا وَ بِسْمِكَ اَمُوْتُ

Arab-Latin: Allahumma bismika ahyaa wabismika amuutu

Artinya: "Ya Allah! Dengan nama-Mu aku hidup dan dengan nama-Mu aku mati." (H.R. Al-Bukhari dan Muslim dari Al-Barra)

Doa bangun tidur

Selain doa sebelum tidur, ada pula bacaan doa setelah bangun. 

Membaca doa bangun tidur merupakan bentuk rasa syukur kepada Allah SWT.

"Segala puji bagi Allah yang telah menghidupkan kamu kembali setelah Dia mematikan kami. Hanya kepadanya kami kembali." (HR Tirmidzi).

Berikut beberapa doa bangun tidur yang bisa diamalkan.

1. Doa bangun tidur dengan memuji Allah Swt

الْحَمْدُ لِله الَّذِي أَحْيَانَا بَعْدَ مَا أَمَا تَنَا وَإِلَيْهِ النُّشُورُ  

Bacaan latin: Alhamdulillahil ladzi ahyana ba'da ma amatana wa ilaihin nusyur.  

Artinya: "Segala puji bagi Allah yang telah menghidupkan kami, setelah Dia "mematikan kami, dan kepada-Nyalah kami dikembalikan."

Baca juga: Doa Saat Sujud dan Artinya, Lengkap untuk Sholat Wajib dan Sunnah

2. Doa bangun tidur mengucap syukur atas nikmat

Dari Abu Hurairah ra. dari Nabi Saw. Beliau bersabda, "Apabila salah seorang di antara kamu bangun tidur, maka berdoalah:  

الْحَمْدُ لِلَّهِ الَّذِي رَدَّ عَلَيَّ رُوحِي وَعَافَانِي فِي جَسَدِي وَاذَنَ لِيُرِيذِكرِهِ  

Artinya: "Segala puji bagi Allah yang telah mengembalikan ruh kepadaku, menyehatkan tubuhku, dan memperkenankan aku untuk mengingat-Nya."

3. Doa bangun tidur memuji Allah Swt

لاَ إِلَـهَ إِلاَّ اللهُ وَحْدَهُ لاَ شَرِيْكَ لَهُ، لَهُ الْمُلْكُ وَلَهُ الْحَمْدُ وَهُوَ عَلَى كُلِّ شَيْءٍ قَدِيْرُ  

Bacaan latin: Laa ilaahaillallah wahdahu laa syariikalahu, lahul mulku walahul hamdu wa huwa alaa kulli syain qadiiru.  

Artinya: "Tidak ada Tuhan selain Allah, Yang Mahaesa tidak ada sekutu bagi-Nya, milik-Nyalah segala kerajaan dan bagi-Nya pujian dan Dia Mahaberkuasa atas segala sesuatu."  

Adab Tidur

Mengutip Buku Pintar Doa untuk Anak oleh Abu Ezza, ada sejumlah adab yang bisa dilakukan sebelum tidur dan sesudah bangun tidur.

Adab Sebelum Tidur

1. Berwudhu.

2. Membaca ayat kursi, surat Al-Ikhlas, Al-Falaq dan An-Nas.

3. Membereskan tempat tidur dan sprei sebelum berbaring di atasnya.

4. Memakai pakaian yang menutupi anggota tubuh.

5. Tidak tidur tengkurap karena posisi ini dapat membahayakan kesehatan.

6. Menutup pintu, jendela dan mematikan lampu.

7. Berdoa.

Adab Setelah Bangun Tidur

1. Bangun pagi sebelum matahari terbit.

2. Berdoa dan berdzikir.

3. Membersihkan diri kemudian berwudhu dan sholat.

4. Tidak membiasakan diri tidur kembali setelah matahari terbit atau menunda mengerjakan sholat.

5. Berkumur dan menggosok gigi setelah bangun tidur.

6. Membuka pintu dan jendela yang tertutup di kamar tidur setelah bangun tidur.

7. Merapihkan tempat tidur.

===

Kami mengajak Anda untuk bergabung dalam Whatsapp Channel Harian Surya. Melalui Channel Whatsapp ini, Harian Surya akan mengirimkan rekomendasi bacaan menarik Surabaya, Sidoarjo, Gresik, Persebaya dari seluruh daerah di Jawa Timur.  

Klik di sini untuk untuk bergabung 

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved