Persebaya Surabaya
1000 Menit Tanpa Cetak Gol, Kans Bruno Moreira Akhiri Paceklik di Laga Bali United vs Persebaya
Bruno Moreira 1000 menit tanpa cetak gol, kans akhiri paceklik di laga Bali United vs Persebaya Surabaya.
Penulis: Abdullah Faqih | Editor: Abdullah Faqih
SURYA.co.id, - Bruno Moreira 1000 menit tanpa cetak gol, kans akhiri paceklik di laga Bali United vs Persebaya Surabaya.
Performa kapten Persebaya Surabaya Bruno Moreira menjadi sorotan baru-baru ini.
Meski timnya sedang memuncaki klasemen sementara, tetapi bintang asal Brasil itu mengalami masa paceklik gol.
Bruno Moreira sejauh ini baru mencetak 3 gol dari 15 pertandingan yang dilakoni.

Kontribusi gol terakhir yang dicetak oleh pemain asal Brasil itu tercatat pada pekan ke-4 melawan Persita Tangerang.
Saat itu, gol tunggalnya berhasil membuat Bajul Ijo menang tipis 1-0 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali.
Setelah gol melawan Persita, Bruno Moreira seakan kesulitan untuk menyarakngkan bola ke jala lawan.
Tercatat ia tampil di 11 pertandingan terakhir tanpa kontribusi gol.
Padahal ia selalu menjadi starter dan tak pernah diganti oleh Paul Munster.
Total 980 menit dilalui oleh Bruno Moreira tanpa bisa membobol jala lawan.
Jika ditambah dengan tambahan waktu tiap pertandingan, Bruno Moreira total sudah tak mencetak gol lebih dari 1000 menit.
Catatan ini tentu memprihatinkan melihat ia merupakan andalan di lini depan Bajul Ijo.
Selain itu, catatan ini juga turun drastis dari penampilan Bruno Moreira musim lalu.
Sebelumnya ia berhasil menjadi tulang punggung tim Persebaya yang sedang terseok-seok.
Bruno total 10 gol dan 4 assist sepanjang musim.
Membuatnya langsung diganjar perpanjangan kontrak dua musim oleh Persebaya Surabaya.
Adapun Bruno Moreira punya kans untuk mengakhiri masa paceklik golnya.
Terdekat, Persebaya Surabaya akan bertandang ke markas Bali United pada lanjutan pekan ke-17 Liga 1 2024/2025.
Laga Bali United vs Persebaya Surabaya akan digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali pada hari ini, Sabtu (28/12).
Mampukah Bruno Moreira mengembalikan ketajamannya di depan gawang?
Ambisi Lanjutkan Rekor Positif
Persebaya Surabaya bertekad mengambil poin penuh saat bertandang ke markas Bali United.
"Kami dalam momen bagus, kami ingin mendapat tiga poin karena liga ketat, tidak hanya 1-2 tim tapi semua tim bersaing untuk posisi puncak," kata Pelatih Persebaya Paul Munster.
Pelatih asal Irlandia Utara itu mengaku bahwa timnya akan mewaspadai kekuatan tim tuan rumah.
“Bali United adalah tim yang bagus, mereka konsisten di tiap musimnya, anda tahu dan mereka punya pelatih bagus.
Pemainnya juga tidak banyak berubah. Kami tahu bagaimana mereka bermain,” ujar pelatih asal Irlandia Utara itu.
“Kami tidak bisa meremehkan Bali United, karena bagi saya, permainan terbaik Bali United terjadi di kandang sendiri saat jumpa Persija.
Tetapi saat kita bermain di Bali, kami memenangi semua laga dan mentalitas kami sangat baik saat ini,” imbuhnya.
Modal hasil positif di beberapa pertandingan menjadikan pemain Bajul Ijo memiliki optimisme tinggi.
“Mentalitas kami adalah mengejar tiga poin di laga tersebut, karena BRI Liga 1 sangat ketat.
Persaingan di liga tak hanya milik satu atau dua tim saja seperti yang selalu saya katakan, ada banyak tim yang berhasil menang di laga terakhirnya.
Jadi, semuanya bertarung untuk memperebutkan papan atas,” pungkas Paul Munster.
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.