Pilgub Jatim 2024
Risma Ungkap Alasan Bersedia Diusung di Pilgub Jatim Bersama Gus Hans : Saya Serahkan Kepada Allah
"Semua saya serahkan kepada Allah SWT, semua milik Allah SWT," kata Risma saat ditemui di Surabaya, Kamis (29/8/2024).
Penulis: Yusron Naufal Putra | Editor: Deddy Humana
SURYA.CO.ID, SURABAYA - Munculnya nama Tri Rismaharini atau Risma dalam bursa calon Gubernur Jatim 2024, penuh dengan kejutan. Mantan Wali Kota Surabaya itu dipasangkan dengan KH Zahrul Azhar Asumta atau Gus Hans jelang pendaftaran di KPU, meski ia mengaku sempat ragu.
Emake warga Kota Pahlawan itu blak-blakan awalnya merasa ragu untuk maju sebagai calon Gubernur Jatim di Pilgub Jatim 2024. Termasuk dalam penentuan nama calon wakil, diakui Risma butuh proses panjang.
Risma bercerita hingga Rabu (28/8/2024) malam, sebetulnya dia masih bimbang apakah harus terus maju sekalipun sudah mendapat tugas maju dari PDI Perjuangan (PDIP). Keyakinan Risma baru muncul saat ia pasrah bahwa kepercayaan untuk maju Pilgub merupakan amanah.
"Semua saya serahkan kepada Allah SWT, semua milik Allah SWT," kata Risma saat ditemui di Surabaya, Kamis (29/8/2024).
Proses pertimbangan dirinya hingga akhirnya yakin diakui bukan perkara mudah. Apalagi dia sadar bahwa menjadi kepala daerah bakal menghadapi banyak tantangan. Terlebih dengan Jawa Timur yang memiliki penduduk sekitar 41 juta lebih dan tersebar di 38 Kabupaten/kota.
Tak hanya besar secara wilayah dan jumlah penduduk, juga Risma mengetahui bahwa banyak persoalan di Jawa Timur yang perlu diselesaikan. Tugas menjadi Gubernur Jawa Timur tidak seperti menteri kabinet yang memiliki tugas spesifik dan hanya menjadi pembantu presiden.
"Karena itu mengapa saya tidak berani meminta jabatan. Bahkan hingga malam tadi, saya belum yakin karena ini perkara berat," jelasnya.
Terkait dengan nama cawagub, menurut Risma, ada banyak nama yang menjadi pertimbangan partai hingga akhirnya mengerucut pada nama KH Zahrul Azhar Asumta atau Gus Hans.
Pasangan Risma-Gus Hans ini memang cukup mengejutkan publik lantaran muncul di menit akhir jelang hari terakhir pendaftaran di KPU. Tetapi munculnya duet Risma-Gus Hans juga menggagalkan tampilnya calon tunggal di Pilgub Jatim yang sebelumya didominasi koalisi gemuk pendukung Khofifah-Emil.
Secara resmi, pengumuman Risma-Gus Hans di publik baru dilakukan Kamis (29/8/2024) pagi. Menurut Risma, Meski awalnya belum mengenal persis Gus Hans, namun ia yakin lantaran Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri yakin betul pada tokoh muda dari NU itu. *****
Pilgub Jatim 2024
mantan Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini
PDIP usung Risma tantang Khofifah
KH Zahrul Azhar Asumta (Gus Hans)
Risma-Gus Hans
Risma-Gus Hans gagalkan calon tunggal
| Risma-Gus Hans Gugat Dugaan Pelanggaran, Penetapan Pemenang Pilgub Jatim 2024 Tunggu Putusan MK |
|
|---|
| Resmi Hasil Pilgub Jatim! Risma-Gus Hans Menang di 2 Kota, Khofifah Emil Menang di 36 Daerah Lainnya |
|
|---|
| Imbas Perselisihan Hasil Suara Tiga Daerah di Jawa Timur Ajukan Sengketa Pilkada di MK |
|
|---|
| Buka Bukaan Bawaslu dan KPU Jawab Tudingan Kubu Risma-Gus Hans Soal Kejanggalan di Pilgub Jatim |
|
|---|
| Khofifah Akhirnya Pecah Telor, Sebelumnya 2 Periode Pilgub Jatim Tak Pernah Menang di Bangkalan |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/surabaya/foto/bank/originals/Rahasia-Risma-maju-Pilgub-Jatim.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.