Persebaya Surabaya
Persebaya Surabaya Gelar Latihan Perdana, Paul Munster Ungkap Semangat Tim Sambut Musim Baru
Pelatih Persebaya Surabaya, Paul Munster ungkap semangat tim sambut musim baru.
Penulis: Abdullah Faqih | Editor: Abdullah Faqih
SURYA.co.id, - Pelatih Persebaya Surabaya, Paul Munster ungkap semangat tim sambut musim baru.
Persebaya Surabaya menggelar latihan perdana di Lapangan Thor, Surabaya pada Sabtu (15/6) pagi ini.
Sejumlah nama baru terpantau sudah mengikuti latihan skuad anyar Bajul Ijo.
Termasuk Flavio Silva dan Gilson Costa yang menjadi dua rekrutan pertama Persebaya Surabaya pada bursa transfer Liga 1 2024/2025.
Pelatih Paul Munster mengungkapkan bahwa timnya bisa dikatakan menjadi sebuah tim yang baru.
Bukan tanpa sebab, ini karena perombakan yang telah dilakukan oleh pelatih asal Irlandia Utara itu setidaknya membuat adanya perubahan sebesar 65 persen dari skuad lama.
"Saya sudah berkata pada musim lalu, mohon bersabar. Para pemain yang saya inginkan juga ingin membanggakan suporter setia dan kamu bisa melihat ini tim baru. Tentu saja ini adalah tim baru. Ada sekitar 60-65 persen pemain yang out. Jadi, bisa dikatakan bahwa ini tim yang baru." Ucap Munster seperti dilansir SURYA.co.id dari Emosi Jiwaku.
Baca juga: Sosok Francisco Rivera: Pemain Terbaik Liga 1 yang Sempat Digoda Arema, Malah ke Persebaya Surabaya
Baca juga: Duo Penyerang Madura United Kompak Ucap Salam Perpisahan, Langsung Gabung Persebaya Surabaya?
Melihat kondisi skuad yang dipenuhi dengan muka-muka baru, eks juru taktik Bhayangkara FC itu terang-terangan membutuhkan waktu.
"Jadi ini butuh sedikit waktu untuk semuanya bisa menyatu bersama"
Meski begitu, ia sejauh ini puas dengan kondisi yang ditunjukkan para pemainnya.
"Secara fisik, mereka lebih baik dari pada yang terakhir kali." sambung Munster
Persebaya Surabaya sendiri masih akan menyiapkan diri untuk melakoni pramusim.
Terdekat, tim berjuluk Bajul Ijo itu akan bertanding pada laga Anniversary Game ke-97 pada bulan Juni 2024 ini.
Semangat Persebaya Perbaiki Pencapaian
Pergerakan cepat di bursa transfer yang dilakukan oleh Persebaya Surabaya bukan tanpa sebab.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/surabaya/foto/bank/originals/Pelatih-Paul-Munster-memimpin-sesi-latihan-perdana-Persebaya-Surabaya.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.