Timnas Indonesia

Link Live Streaming dan Susunan Pemain Timnas Indonesia vs Irak, Marselino dan Thom Haye Starter

Berikut Link Live Streaming Timnas Indonesia vs Irak di Kualifikasi Piala Dunia 2026, LIVE RCTI dan Vision Plus. 

Penulis: Abdullah Faqih | Editor: Fatkhul Alami
Marselinoferdinan
Justin Hubner (kiri) Marselino Ferdinan (Tengah) dan Rafael Struijk (Kanan). Tiga pemain abroad Timnas Indonesia. 

SURYA.co.id, - Berikut Link Live Streaming Timnas Indonesia vs Irak di Kualifikasi Piala Dunia 2026, LIVE RCTI dan Vision Plus. 

Timnas Indonesia akan menjamu Irak di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta. 

Laga ini merupakan lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. 

Pertandingan antara Timnas Indonesia vs Irak akan disiarkan secara langsung LIVE RCTI dan Vision Plus pada jam 16.00 WIB. 

Adapun link live streaming dapat anda akses pada akhir artikel SURYA.co.id berikut ini. 

Laga melawan Irak akan menjadi pertandingan krusial bagi Timnas Indonesia agar bisa mengamankan tiket ke putaran selanjutnya. 

Hasil selain tripoin hari ini membuat Indonesia harus tergantung output pertandingan lain.

Bek Timnas Indonesia, Shayne Pattynama ungkap optimisme jelang laga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Bek Timnas Indonesia, Shayne Pattynama ungkap optimisme jelang laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 (Shayne Pattynama)

Demi meraih target tersebut, hal pertama yang harus dilakukan Rafael Struick dkk adalah membobol gawang timnas Irak.

Tugas ini benar-benar harus digenjot karena kondisi pertahanan Irak yang sangat sulit dibobol.

Singa Mesopotamia baru kemasukan satu gol dalam 4 pertandingan Grup F.

Momennya pas karena satu-satunya gol itu dibuat bek sayap timnas Indonesia, Shayne Pattynama.

Pattynama melakukannya dalam bentrokan pertama di kandang Irak, Stadion Internasional Basra, November tahun lalu.

Sayang, gol Pattynama pada akhir babak pertama tidak cukup menghadirkan poin bagi Tim Garuda.

Irak mampu menghunjamkan 5 gol ke gawang Nadeo Argawinata.

Setelah itu, mereka tidak pernah lagi kecolongan gol lawan.

Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved