Persebaya Surabaya
Berita Persebaya Hari Ini Populer: Nasib Transfer Hugo Gomes, Song Pamer Gelar Juara di Klub Baru
Berikut Berita Persebaya Hari Ini Populer, nasib transfer Hugo Gomes dan Song pamer gelar juara di klub baru.
Penulis: Abdullah Faqih | Editor: Fatkhul Alami
Adapun Hugo Gomes memang menjadi sosok playmaker yang subur.
Selama tiga musim bersama Laskar Sappe Kerrab, pemain berpaspor Brasil itu mencetak total 24 gol, 10 assist dalam 91 pertandingan.
Jika Hugo Gomes benar-benar urung gabung Persebaya Surabaya, maka Bajul Ijo wajib secepatnya mencari opsi lain.
Terutama posisi playmaker menjadi salah satu PR utama Persebaya yang minim peluang musim lalu.
Song Pamer Gelar Usai Hengkang
Eks pemain asing Persebaya Surabaya, Song Ui-Young kini memamerkan gelar juara bersama klub barunya yaitu lion City Sailors FC.
Diketahui Lion City Sailors FC mendapatkan juara Singapore Community Shield usai menundukkan Albierx Nigata Singapore FC di Stadion Jalan Besar Sports Centre, Singapura, Sabtu (4/5) kemarin.
Lion City berhasil menang dengan skor 2-0 tanpa balas berkat gol yang dicetak oleh Shawal Anuar (43') dan penalti dari Maximme Lestienne (82').
Song Ui-Young bermain sejak menit pertama di laga tersebut.

Adapun perjalanan Song Ui-Young bersama Persebaya Surabaya memang tergolong singkat.
Ia mencatatkan total 1 gol, 2 assist dan 17 pertandingan bersama Bajul Ijo.
Pemain berusia 30 tahun itu akhirnya memutuskan untuk mengakhiri kontrak lebih cepat akibat cedera yang dialaminya saat memperkuat Timnas Singapura.
Biodata Song Ui-Young
Nama Song Ui-young tentu sudah tak asing bagi para suporter di Indonesia.
Pasalnya, pemain kelahiran Incheon, Korea Selatan itu tercatat pernah masuk ke dalam bidikan Persija Jakarta untuk gelaran Liga 1 2019.
Persebaya Surabaya
Persebaya
Surabaya
Berita Persebaya hari ini populer
Hugo Gomes
Song Ui-young
SURYA.co.id
surabaya.tribunnews.com
Jadwal Terbaru Laga Tunda PSM Makassar vs Persebaya Surabaya, 6 Desember 2025 di Stadion BJ Habibie |
![]() |
---|
Performa Persebaya Surabaya Belum Memuaskan, Eduardo Perez Justru Senang Kinerja Tim |
![]() |
---|
Performa Persebaya Surabaya Tuai Banyak Kritik, Eduardo Perez Justru Bangga dengan Skuad Asuhannya |
![]() |
---|
Curhat Perovic Striker Persebaya, Cetak 1 Gol dari 6 Laga: Sulitnya Persaingan Kompetisi Indonesia |
![]() |
---|
Baru Cetak 1 Gol dari 6 Laga di Persebaya, Mihailo Perovic: Sulitnya Persaingan Kompetisi Indonesia |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.