SURYA Kampus
Fianolita Wisudawan Viral Dinikahi Dosen Blak-blakan Soal Keluarganya, Pernah Tak Bisa Makan
Fianolita Purnaningtias wisudawan asal Sumenep yang viral dinikahi dosennya blak-blakan menjawab pertanyaan netizen tentang keluarganya.
Penulis: Putra Dewangga Candra Seta | Editor: Putra Dewangga Candra Seta
Hal ini tampak dalam video viral yang dibagikan akun Instagram @ntt.update baru-baru ini.
Dalam Video dengan durasi 29 detik itu, tampak seorang mahasiswi yang baru saja mengikuti acara wisuda dan masih mengenakan toga dilamar kekasihnya.
Tampak dalam video itu seorang mahasiswi yang mengenakan toga histeris ketika dilamar kekasihnya saat mereka melakukan sesi foto di depan gedung usai prosesi wisuda.
Awalnya pasangan itu hendak melakukan foto bersama.
Sejurus, sang lelaki yang memegang map wisuda memberikan map itu kepada salah satu rekan yang berada di sekitar dan langsung mengeluarkan kotak cincin warna merah di hadapan pujaan hatinya.
Wisudawati itu pun histeris seakan tidak percaya. Ia sempat berbalik dan menunduk sambil menangis haru di hadapan kekasihnya, sementara ada suara yang memberi semangat kepada mereka.
Diketahui wisudawati tersebut bernama Anjelina Rambu Hawa @rambuhawa yang meraih gelar sarjana matematika dari Kampus Undana Kupang.
Selain itu, ia juga dikenal sebagai anggota Resimen Mahasiswa di kampus itu.
Video itu mendapat respon beragam dari warganet.
Banyak warganet yang memberi apresiasi dan ucapan selamat untuk pasangan asal Pulau Sumba itu. Namun, ada pula yang membandingkan kisah romantis itu dengan kisah sendiri.
>>>Ikuti Berita Lainnya di News Google SURYA.co.id
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/surabaya/foto/bank/originals/Fianolita-Wisudawan-Viral-Dinikahi-Dosen-Blak-blakan-Soal-Keluarganya-Pernah-Puasa-Sekeluarga.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.