Persebaya Surabaya
Ernando Ari dan Song Ui-Young Gabung Tim, Josep Gombau Tak Jamin Main di Bali United Vs Persebaya
Ernando Ari dan Song Ui-Young langsung menyusul ke Bali untuk persiapan laga Bali United Vs Persebaya Surabaya di Stadion Kapten I Wayan Dipta
Penulis: Khairul Amin | Editor: irwan sy
SURYA.co.id | SURABAYA - Pemain Persebaya Surabaya yang membela Timnas, Ernando Ari (Indonesia), Song Ui-Young (Singapura) sudah bergabung dengan tim.
Ernando Ari dan Song Ui-Young langsung menyusul ke Bali untuk persiapan laga Bali United Vs Persebaya Surabaya di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Jumat (20/10/2023) besok sore.
Meski sudah bergabung, Pelatih Persebaya Surabaya, Josep Gombau, tidak memberi garansi Ernando Ari dan Song Ui-Young akan langsung tampil sejak menit awal.
Ia akan melihat kondisi mereka hingga besok, lantaran keduanya baru menjalani laga internasional dengan masing-masing negara dua hari lalu.
"Soal kondisi tergantung dari mereka, kami akan melihat kesiapan mereka seperti apa," ucap pelatih 47 tahun itu.
Persebaya hanya minus Arief Catur akibat sanksi tambahan dari Komdis PSSI.
"Tapi Itu gak masalah, pemain yang gak bisa kami bawa gak jadi masalah, sudah kami siapkan (penggantinya)," ucap Josep Gombau.
Meski memiliki keyakinan tinggi, upaya Josep Gombau tidak akan mudah, Bali United sedang dalam trend positif, Bali United bermodal kemenangan 1-2 dari Bhayangkara FC di laga terakhir, melengkapi 5 laga terakhirnya tanpa kekalahan.
Sementara Persebaya berbekal kekalahan 2-3 dari Persib Bandung di laga terakhir, melengkapi dua laga terakhir puasa kemenangan.
Namun Persebaya memiliki catatan bagus saat meladeni Bali United, total 9 pertemuan sejak musim 2018, empat laga berhasil dimenangkan, satu laga imbang, empat laga lainnya menelan kekalahan.
Situasi yang bisa dimanfaatkan Persebaya, hasil laga kandang Bali United tiga laga terakhir di Liga 1 tidak konsisten, dua menang, satu laga menelan kekalahan.
"Yang jelas kami mencoba men challage mereka agar kami mendapat hasil yang bagus di sini," pungkasnya.
Ungkapan sama juga disampaikan oleh pemain asing Persebaya, Sho Yamamoto.
"Kami sudah mempersiapkan dengan bagus, sangat siap untuk pertandingan besok, mudah-mudahan mendapat tiga poin," ucap Sho Yamamoto.
Bola Lokal
Persebaya
Surabaya
Bali United
Ernando Ari
Song Ui-young
Josep Gombau
SURYA.co.id
Khairul Amin
| Link Live Streaming Persik Kediri vs Persebaya Surabaya, Malam Ini Di Indosiar Kick Off 19.00 WIB |
|
|---|
| Persik Kediri vs Persebaya Surabaya, Eduardo Waspada Ong Kim Swee Kecewa |
|
|---|
| Sosok Imanol Garcia Jadi Sorotan Jelang Duel Persik Kediri vs Persebaya Surabaya |
|
|---|
| Berita Persebaya Hari Ini, Dinilai Belum Maksimal Diego Mauricio Siap Ngosek Lawan Persik |
|
|---|
| Persebaya Surabaya Siap Tempur Lawan Persik Kediri, Diego Mauricio Berpeluang Tampil |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/surabaya/foto/bank/originals/Kolase-foto-Song-Ui-Young-Kiri-dan-Ernando-Ari-kanan.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.