Doa Lupa Menaruh Barang Arab, Latin dan Artinya

Berikut bacaan doa lupa menaruh barang lengkap tulisan Arab, latin dan terjemahan atau artinya.

Penulis: Pipit Maulidiya | Editor: Adrianus Adhi
Canva
Ilustrasi doa lupa menaruh barang 

SURYA.CO.ID - Barang yang hilang seringkali membuat kita cemas, apalagi jika barang tersebut sangat berharga.

Selain mengingat dan mencarinya kembali, terdapat anjuran membaca doa lupa menaruh barang sebagai usaha memohon pertolongan Allah SWT.

Berikut bacaan doa lupa menaruh barang lengkap tulisan Arab, latin dan terjemahan atau artinya.

Doa Ketika Lupa Menaruh Barang

اَللّٰهُمَّ يَا جَامِعَ النَّاسِ لِيَوْمٍ لَا رَيْبَ فِيْهِ اِجْمَعْ بَيْنِيْ وَبَيْنَ ضَالَّتِيْ فِيْ خَيْرٍ وَعَافِيَةٍ

Allahumma yaa jaami'an naasi liyaumin laa raiba fiih, ijma' bainii wa baina dlaallatii fii khairin wa 'aafiyah

Artinya: "Wahai Tuhanku, wahai Tuhan yang mengumpulkan semua manusia di hari yang tiada ragu lagi padanya. Pertemukan aku dan barangku yang hilang dengan kebaikan dan 'afiyah."

Baca juga: Doa Nabi Yunus untuk Hajat: Arab, Latin, Arti dan Cara Mengamalkannya

Doa Saat Kehilangan Barang

اَللّٰهُمَّ يَارِبِّ الضَّآلَّةِ وَيَاهَادِيًا مِنَ الضَّلاَلَةِ رُدَّ ضَآ لَّتِىْ

Allaahumma ya rabbadl dloollati wa yaa haadiyan minadl dlolaalati rudda dloollati

Artinya : "Ya Allah Tuhan dari sesuatu yang hilang, ya Tuhan yang memberikan petunjuk dari kesesatan, kembalikanlah barangku yang hilang."

Bacaan doa ini merupakan usaha batiniah untuk mengingat kembali barang-barang yang telah hilang.

Terkabul atau tidak doa yang dipanjatkan, maka umat Islam harus tetap ikhlas dan yakin bahwa rencana Allah SWT adalah rencana paling baik.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved