Kunker Wapres di Tuban

Hadiri Haul Sunan Bonang di Tuban, Wapres Ma'ruf Amin : Wali Ajarkan Dakwah yang Santun

Haul Sunan Bonang yang ke 514 dihadiri Wakil Presiden (Wapres) K.H. Ma’ruf Amin, Kamis (10/8/2023) malam.

Penulis: M. Sudarsono | Editor: Titis Jati Permata
surya.co.id/m sudarsono
Wakil Presiden (Wapres) K.H. Maruf Amin, saat menghadiri haul Sunan Bonang, Kamis (10/8/2023) malam. 

SURYA.CO.ID, TUBAN - Haul Sunan Bonang yang ke 514 dihadiri Wakil Presiden (Wapres) K.H. Ma’ruf Amin, Kamis (10/8/2023) malam.

Kehadiran orang nomor dua di RI itu menjadi hal baru, karena belum pernah sebelumnya menghadiri haul wali di Tuban.

"Sejarah Islam nusantara telah mengukir kiprah Sunan Bonang sebagai salah satu wali songo, menebar syiar Islam di tanah Jawa pada abad ke-14 Masehi," katanya saat sambutan di alun-alun.

Wapres menjelaskan, para wali itu akan memberikan berkah tidak saja semasa hidupnya, tapi sesudah juga beliau.

Wali itu orang-orang yang dekat dengan Allah, orang yang disayang oleh Allah, orang yang dicintai oleh Allah.

Baca juga: BREAKING NEWS Kunker Wapres Ma’ruf Amin di Tuban, Bakal Hadiri Haul Sunan Bonang ke 514

Seperti tadi disebutkan ayat wali, bahwasanya para Wali Allah itu tidak ada rasa takut pada mereka baik di dunia maupun di akhirat.

"Jadi tidak merasa susah kalau sesuatu yang dia inginkan tidak tercapai. Kita ini sering takut kalau tidak memperoleh sesuatu yang kita inginkan dan kita juga sedih kita selalu sedih jika tidak memperoleh apa yang kita inginkan," terangnya.

Ulama kharismatik itu menambahkan, meski beliau para wali sudah wafat termasuk Sunan Bonang, tapi orang selalu mencintainya karena itu tiap haul banyak yang datang dari mana-mana bukan hanya dari Tuban tapi juga dari berbagai daerah.

Baca juga: Melihat Lebih Dekat Kais 4, Kereta Api VVIP yang Digunakan Wapres Kunker ke Tuban

Berkat tuntunan Wali, dapat terwujudkan kehidupan yang toleran tidak bermusuhan di dunia, oleh karena itu mereka katakan ternyata yang paling toleran di dunia itu orang Indonesia.

"Wali dalam berdakwah secara santun, sehingga menciptakan suasana yang adem dan tenang. Dapat diterima semua pihak," pungkasnya.

Sekadar diketahui, Wakil Presiden (Wapres) K.H. Ma’ruf Amin dalam kunjungan kerja di Tuban, mengunjungi tiga tempat dengan agenda berbeda.

Baca juga: Kunker di Tuban, Wapres Komentari Vonis Ferdy Sambo Berubah Seumur Hidup: Tak Boleh Intervensi Hukum

Di antaranya, memberikan pembekalan wisuda ke III dan meresmikan gedung baru Kampus C Institut Ilmu Kesehatan Nahdlatul Ulama (NU) Tuban pukul 11.00 WIB.

Lalu meresmikan Masjid K.H. Hasyim Asy’ari Pondok Pesantren Bahrul Huda Tuban pukul 15.45 WIB.

Kemudian menghadiri Haul Sunan Bonang ke 514, yang akan digelar di Alun-alun Tuban pukul 19.30 WIB.

Baca juga: Kunjungan di Tuban, Wapres RI Dapat Usulan Agar Subsidi Pupuk Diganti Uang Tunai

Setelah melaksanakan seluruh rangkaian kegiatan di Tuban, pukul 20.30 WIB, Wapres diagendakan kembali ke Surabaya dengan menggunakan kereta yang sama.

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved