Berita Entertainment

Biodata Simon Cowell, Juri AGT yang Dikritik usai Beri Golden Buzzer Putri Ariani, Dinilai Lembek

Inilah biodata Simon Cowell, juri America's Got Talent (AGT) yang memberi golden buzzer untuk Putri Ariani. Ia kini dikritik karena dinilai lembek

Penulis: Christine Ayu Nurchayanti | Editor: Adrianus Adhi
Instagram/simoncowell, YouTube/America's Got Talent
Biodata Simon Cowell yang dikiritik karena dinilai terlalu lembek. Ia merupakan pemberi golden buzzer kepada Putri Ariani. 

SURYA.CO.ID - Inilah biodata Simon Cowell, salah satu juri ajang pencarian bakat America's Got Talent (AGT).

Baru-baru ini, Simon Cowell mendapat sorotan usai memberikan golden buzzer kepada Putri Ariani (17), musisi sekaligus penyanyi tuna netra asal Indonesia.

Atas aksinya tersebut, Simon Cowell mendapatkan banyak pujian.

Namun kini, Simon malah banjir kritikan. Ia disebut terlalu lembek dalam ajang AGT.

Bahkan dalam sorotan media asing Daily Mail, dirinya diusulkan untuk diganti.

Simon Cowell kerap memunculkan belas kasihan kepada para peserta AGT.

Hal tersebut dinilai membuat AGT menjadi kurang greget.

Melansir TribunTrends.com, para penggemar America's Got Talent meminta juri kontroversial Howard Stern untuk kembali ke AGT.

Hal itu setelah mereka mengklaim Simon Cowell telah menjadi terlalu 'berempati'.

Sementara itu, Simon Cowell sendiri mengakui adanya perubahan terhadap dirinya.

Hal itu terutama setelah dia menjadi seorang ayah pada tahun 2014 lalu.

Meskipun sebagian besar masyarakat menyukai kepekaan yang diperoleh Simon selama bertahun-tahun, namun ada pemirsa yang merindukan juri yang 'kejam'.

Beberapa pengamat percaya bahwa sejak Simon menggantikan Howard (69) di AGT pada tahun 2015, acara tersebut menjadi 'lembut dan membosankan'.

Yang lain juga percaya AGT menjadi terlalu 'baik dan positif', dan kehilangan versi tegas dari Simon.

Beberapa bahkan bermain-main dengan ide membawa kembali Howard yang digantikan Simon untuk 'mendapatkan kembali AGT lama.'

Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved