Pemilu 2024

Partai Demokrat Kota Kediri Target Menangi Kursi Terbanyak di Pemilu 2024

DPC Partai Demokrat Kota Kediri mendaftarkan 30 bakal calon legislatif (bacaleg) Pemilu 2024 ke Kantor KPU

Penulis: Didik Mashudi | Editor: irwan sy
ist
Bacaleg DPC Partai Demokrat Kota Kediri berpose bersama di ruang press room seusai mendaftar bacaleg 2024 di KPU Kota Kediri, Minggu (14/5/2023). 

SURYA.co.id | KEDIRI - DPC Partai Demokrat Kota Kediri mendaftarkan 30 bakal calon legislatif (bacaleg) Pemilu 2024 ke Kantor KPU Kota Kediri, Minggu (14/5/2023).

Pendaftaran bacaleg Pemilu 2024 Partai Demokrat berlangsung meriah karena para bacaleg juga diantar iringan musik hadrah dan ratusan pendukung dan simpatisannya.

Ketua DPC Partai Demokrat Kota Kediri, Ashari, mengatakan partainya mendaftarkan 30 bacaleg ke KPU Kota Kediri.

Kuota bacaleg perempuan sebesar 30 persen juga sudah terpenuhi.

"Bacaleg dari Partai Demokrat banyak hadir calon-calon potensial baru, anak-anak muda yang memiliki semangat untuk berpolitik yang santun. Ini menjadi motivasi bagi kami untuk menjemput kemenangan pada Pemilu 2024," jelas Ashari.

Partai Demokrat Kota Kediri, optimistis dapat meningkatkan perolehan jumlah kursi dari 3 kursi menjadi yang terbanyak di DPRD Kota Kediri dan menjadi pimpinan DPRD Kota Kediri.

"Kami tidak menyebut jumlah kursi, tapi target kami adalah memperoleh kursi terbanyak di DPRD Kota Kediri dan menjadi pimpinan," tandasnya.

BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved