Persebaya Surabaya

Klasemen Persebaya Surabaya Usai Madura United Kalah Lawan Persis Solo, Kans Masuk 5 Besar Terbuka

Berikut Klasemen Persebaya Surabaya usai Persis Solo tundukkan Madura United, 5 besar makin terbuka lebar, Senin (6/2/2023).

Penulis: Abdullah Faqih | Editor: Adrianus Adhi
SURYA.co.id
Alwi Slamat saat ikut merayakan gol Alta Ballah yang dicetak di laga Persebaya vs Borneo FC di Gelora Joko Samudro, Gresik, Jumat (4/2/2023) 

Respons Pelatih Persis Solo Usai Menang di Madura

Pelatih Persis Solo, Leonardo Medina memberikan apresiasi sebesar-besarnya kepada armada Laskar Sambernyawa setelah bermain dengan baik para pertandingan yang berlangsung hingga menit 100 hari ini. Perjuangan sangat luar biasa ditunjukkan oleh pemain di atas lapangan.

“Saya sangat senang dan bersyukur dengan para pemain PERSIS, karena mereka bermain selama 95 menit untuk memenangkan pertandingan. Kita sangat bahagia karena mereka tidak hanya memberikan 100 persen di atas lapangan, melainkan 200 persen.” Ucap Medina seperti dilansir SURYA.co.id dari website resmi klub.

Perlawanan sengit yang ditunjukkan oleh Madura United merupakan hal luar biasa yang dirasakan olehnya, “pertandingan yang sangat sulit untuk kita hadapi. Madura United bermain dengan sangat bagus dan bekerja dengan baik. Saya juga ingin memberikan selamat kepada tim lawan, karena mereka adalah tim terbaik yang pernah saya hadapi di perjalanan karir selama ini,” terangnya.

Merespons beberapa kesalahan yang dilakukan penggawa Laskar Sambernyawa di atas lapangan, Leonardo Medina merasa hal tersebut bukanlah masalah besar baginya.


“Membuat kesalahan di pertandingan adalah hal yang biasa. Kita bermain dengan penguasaan bola dan bermain dengan resiko melakukan kesalahan seperti hal tersebut. Yang terpenting bagi saya ialah bagaimana pemain memberikan respons setelah melakukan kesalahan."

>>>Ikuti Berita Lainnya di News Google SURYA.co.id

BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    Klub
    D
    M
    S
    K
    GM
    GK
    -/+
    P
    1
    PSM Makasar
    34
    22
    9
    3
    63
    8
    35
    75
    2
    Persija Jakarta
    34
    20
    6
    8
    47
    11
    20
    66
    3
    Persib
    34
    19
    5
    10
    54
    25
    4
    62
    4
    Borneo
    34
    16
    9
    9
    64
    18
    24
    57
    5
    Bali United
    34
    16
    6
    12
    67
    21
    14
    54
    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved