Berita Ponorogo

Toko Pertanian di Ponorogo Disatroni Maling, 12 Sak Pupuk Amblas

Baru sebulan buka, toko pertanian Renata Agro Tani di Jalan Laksamana Yos Sudarsono, Desa Galak, Slahung, Ponorogo disatroni maling.

Penulis: Pramita Kusumaningrum | Editor: irwan sy
Polsek Slahung
Polsek Slahung melakukan olah tkp di Toko Renata Agro Tani di Jalan Laksamana Yos Sudarsono, Desa Galak, Kecamatan Slahung, Ponorogo, yang disatroni maling. 

Berita Ponorogo

SURYA.co.id, PONOROGO - Baru sebulan buka, toko pertanian Renata Agro Tani di Jalan Laksamana Yos Sudarsono, Desa Galak, Slahung, Ponorogo disatroni maling.

“Baru saja buka kurang lebihnya ada 12 sak pupuk amblas,” ujar pemilik toko pertanian Renata Agro Tani, Ryan Handoko, Jumat (27/1/2023).

Dia menduga pelaku mendatangi toko miliknya pada Jumat (27/1/2023) dini hari.

Ketahuannya ketika, karyawan membuka toko pada Jumat (27/1/2023) pagi.

“Karyawan saya curiga. Karena ketika mau membuka itu pintu depan tokonya rusak.  Sudah seperti dicongkel pintu depanny,” kata Ryan ketika dihubungi.

Setelah dibuka, kata dia, pintu belakang toko miliknya juga terbuka.

Setelah diteliti lagi oleh karyawan ternyata beberapa pupuk tidak ada, juga kondisinya acak-acakan.

“Jadi lewatnya dari depan. Lalu keluarnya lewat pintu belakang. Total 12 sak, rinciannya 8 sak pupuk urea, 2 sak pupuk phonska dan 2 sak pupuk sp 36,” tegasnya.

Menurutnya, 12 sak pupuk yang amblas itu bukan pupuk bersubsidi.

Jika ditotal kerugiannya mencapai Rp 1,5 juta hingga Rp 2 juta.

Dia menyebut bahwa pencurian di tokonya telah dilaporkan ke polisi Polsek Slahung.

“Tadi pagi juga sudah dilakukan olah tkp di toko saya. Saya serahkan ke polisi kasus ini,” pungkasnya.

  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved