Persebaya Surabaya
Jadwal Madura United vs Persebaya Surabaya, Bekal Buruk Laskar Sape Kerrab Jelang Derby Suramadu
Berikut Jadwal Madura United vs Persebaya Surabaya di lanjutan pekan ke-21 BRI Liga 1 2022.
Penulis: Abdullah Faqih | Editor: Adrianus Adhi
Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso mewaspadai kebangkitan Madura United yang tengah di terpa rentetan hasil buruk.
"Itu yang harus kami antisipasi. Tapi kalau pemain disiplin, kerja keras dan menjalankan semua yang saya mau, peluang terbuka lebar," kata Aji Santoso pada surya.co.id, Selasa (24/1/2023).
Persebaya sedang dalam trend positif, tiga laga terakhir selalu meraih kemenangan.
Catatan pertemuan juga lebih berpihak pada Persebaya, lima laga terakhir semua ajang, Madura United tidak pernah menang, empat laga dimenangkan Persebaya, satu laga berakhir imbang.

Meski sedang dalam trend positif, secara klasemen, Madura United lebih baik dibandingkan Persebaya, posisi dua klasemen sementara dengan raihan 36 poin.
Sementara Persebaya di posisi tujuh dengan bekal 28 poin.
"Namun saya tekankan pada pemain jangan pernah menganggap remeh lawan," tegas pelatih berlisensi AFC Pro itu.
Aji memastikan semua pemainnya siap dimainkan, kecuali Marselino Ferdinan yang akan bertolak ke Belgia, Rabu (25/1/2023) besok.
"Semua pemain dalam keadaan baik, tapi untuk siapa-siapa yang diturunkan hadapi Madura, nantilah, masih ada persiapan beberapa hari," pungkasnya.
(Abdullah Faqih/Khairul Amin/SURYA.co.id).
>>>Ikuti Berita Lainnya di News Google SURYA.co.id
Persebaya Surabaya
Madura United
Madura United Vs Persebaya
Jadwal Madura United vs Persebaya
Laskar Sape Kerrab
Derby Suramadu
SURYA.co.id
surabaya.tribunnews.com
Setelah Sho Yamamoto, Aji Santoso Sebut akan Ada Pemain Asing Lain Perpanjang Kontrak di Persebaya |
![]() |
---|
Berita Persebaya Hari Ini Populer: Kontrak Sho Yamamoto Diperpanjang, Isu Transfer Tak Pengaruhi Tim |
![]() |
---|
Persebaya U-13 Putuskan Tidak Gelar Latihan Sambut Piala Soeratin 2023 |
![]() |
---|
SIAPA Mantan Persebaya yang Diisukan Bakal Kembali Musim Depan? Ada Bruno Moreira hingga Mahmoud Eid |
![]() |
---|
Liga Persebaya 2023 Jeda Selama Bulan Puasa |
![]() |
---|