Persebaya Surabaya

Pelatih Persebaya Surabaya Bangga Dandi Maulana Ditebus Persija: Sebelum Kesini, Tak Ada yang Tahu

Pelatih Persebaya Surabaya Aji Santoso mengaku bangga Dandi Maulana bikin Persija Jakarta rela tebus jasanya, singgung awal bek tengah itu datang ke B

Penulis: Abdullah Faqih | Editor: Musahadah
Persebaya
Pelatih Persebaya Surabaya Aji Santoso ucapkan salam perpisahan ke Dandi Maulana yang hijrah ke Persija Jakarta 

Adapun Dandi Maulana tampil musim ini bersama Persebaya Surabaya dalam 5 pertandingan musim ini.

Dari total 5 pertandingan itu, Dandi belum mencetak gol maupun assist.

Ia juga sudah mengantongi 3 kartu kuning dan 1 kartu merah.

Tak Ada Pengganti

Meski kehilangan Dandi Maulana, Aji Santoso menyebut tidak akan melakukan penambahan pemain sebagai pengganti di posisi bek tengah.

Di posisi center bek, Persebaya masih ada nama Leo Lelis, Riswan Lauhim, dan Rizky Ridho yang saat ini masih memperkuat Timnas Indonesia di Piala AFF 2022 yang akan berakhir pertengahan Januari 2023 ini.

Pelatih Persebaya Surabaya Aji Santoso ucapkan salam perpisahan ke Dandi Maulana yang hijrah ke Persija Jakarta
Pelatih Persebaya Surabaya Aji Santoso ucapkan salam perpisahan ke Dandi Maulana yang hijrah ke Persija Jakarta (Persebaya)

Itu belum termasuk sejumlah pemain lain di Persebaya yang bisa dimainkan di posisi center bek.

"Enggak (ada penambahan pemain center bek), kan Ridho sudah tidak ada kegiatan timnas sampai akhir musim," jelas Aji Santoso.

Salam Perpisahan Dandi Maulana

Dandi Maulana dipastikan akan hengkang dari Persebaya Surabaya di pertengahan musim Liga 1 2022.

Eks pemain Barito Putera itu akan bergabung dengan Persija Jakarta yang bersedia mengucurkan dana untuk menggaetnya.

Dandi Maulana sendiri sudah mengucapkan salam perpisahan pada latihan terakhirnya bersama skuad Persebaya pada Senin (2/1/2023).

"Sangat menyenangkan ya, terutama karena bermain di tim besar" Ucap Dandi Maulana seperti dilansir SURYA.co.id dari Youtube Persebaya.

Ia mengungkapkan bahwa masa-masanya bersama Persebaya adalah waktu yang menyenangkan baik dari sisi pemain maupun pelatih.

"Banyak senangnya karena sama teman-teman, pelatih juga melakukan semua bersama-sama"

Halaman 2 dari 3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved