Brigadir J Ditembak di Rumah Jenderal

NASIB Kamaruddin Simanjuntak Dilaporkan ke Polisi, Inikah 'Serangan Balik' Kubu Ferdy Sambo?

Inilah nasib Kamaruddin Simanjuntak selalu kena imbas semenjak menangani kasus Pembunuhan Brigadir J yang menyeret Ferdy Sambo Cs. Kini dipolisikan.

Penulis: Putra Dewangga Candra Seta | Editor: Adrianus Adhi
Kolase Facebook dan Tribunnews
Kamaruddin Simanjuntak (kiri), Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi (kanan). Inilah nasib Kamaruddin Simanjuntak selalu kena imbas semenjak menangani kasus Pembunuhan Brigadir J yang menyeret Ferdy Sambo Cs. 

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Endra Zulpan membenarkan adanya laporan tersebut dengan pelapor atas nama Julliana.

"Betul. Pelapor atas nama Julliana," kata Zulpan di Jakarta, Jumat (24/12/2022).

Zulpan mengatakan, Kamaruddin dan Uya Kuya dilaporkan pada Kamis pukul 17.00 WIB.

Laporan tersebut telah diterima oleh Polres Metro Jakarta Selatan dengan Nomor Laporan: LP/5020/XII/2022/RJS tertanggal 22 Desember 2022.

Adapun pasal yang dipersangkakan kepada keduanya, yakni Pasal 28 (2) Jo Pasal 45 (2) UU ITE, Pasal 14, 15 UU Nomor 1 Tahun 1946 jo Pasal 207 KUHP tentang Penyebaran Berita Hoaks Melalui Media Sosial.

Dalam video rekaman kanal Youtube Uya Kuya, Kamaruddin memberikan pernyataan bahwa Kepolisian Republik Indonesia sarang mafia.

Ia menyebut polisi hanya mengabdi kepada negara selama satu minggu, lalu mengabdi pada mafia.

Ungkap Kejanggalan Pengakuan Putri Candrawathi

Sebelumnya, Sederet kejanggalan istri Ferdy Sambo, Putri Candrawathi, mengaku dilecehkan dan dianiaya oleh Brigadir J menjadi sorotan.

Hal ini dibeberkan oleh pengacara keluarga Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat atau Brigadir J, Kamaruddin Simanjuntak.

Kamaruddin menyoroti sejumlah kejanggalan atas pengakuan Putri Candrawathi yang mengaku dilecehkan dan dianiaya.

Menurut Kamaruddin, jika benar Putri Candrawathi diperkosa oleh Brigadir J, mengapa masih berkirim WhatsApp (WA) dengannya.

Berikut rangkuman fakta selengkapnya melansir dari Kompas.com dalam artikel 'Putri Candrawathi Klaim 3 Kali Dibanting Brigadir J, Kamaruddin: Ada Tulangnya yang Patah?'.

1. Mengaku dibanting tapi tak ada cidera

Kamaruddin menilai seharusnya istri Ferdy Sambo, Putri Candrawathi, mengalami cidera berat seperti patah tulang atau ringan, jika tindak pemerkosaan dan penganiayaan yang dia alami dan diduga dilakukan ajudan sang suami benar-benar terjadi.

Sumber: Kompas.com
Halaman 2/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved