Brigadir J Ditembak di Rumah Jenderal
UPAYA Ferdy Sambo Agar Istrinya Tak Jadi Tersangka Pupus, Nyerah Usai Skenario Pembunuhan Terbongkar
Skenario Ferdy Sambo terbongkar saat Bharada E memberikan kesaksian dalam sidang yang digelar beberapa waktu lalu.
Penulis: Akira Tandika Paramitaningtyas | Editor: Adrianus Adhi
SURYA.CO.ID - Susah payah Ferdy Sambo membuat skenario pembunuhan Brigadir J agar tak banyak orang yang turut dihukum, agaknya menjadi sia-sia saat semua rencananya terbongkar dalam persidangan.
Skenario Ferdy Sambo terbongkar saat Bharada E memberikan kesaksian dalam sidang yang digelar beberapa waktu lalu.
Hal itu kemudian dijelaskan kembali oleh Ferdy Sambo dalam sidang yang dilakukan di PN Jakarta Selatan, Kamis (22/12/2022) kemarin.
"Saudara sudah menonton video CCTV yang mengarah ke rumah dinas di Duren Tiga pada 8 Agustus. Jadi skenario yang saudara bangun terbongkar lebih dulu mana. Apakah dari keterangan Bharada E atau video ini?" tanya pengacara Chuck, melansir Tribunnews.
Baca juga: 4 FAKTA BARU Pengakuan Putri Candrawathi Soal Pelecehan: Akui Bohong, Ferdy Sambo Tetap Kekeh
Menjawab pertanyaan, mantan Kadiv Propam Polri tersebut menjelaskan bahwa keterangan Richard Eliezer berubah pada 5 Agustus bahwa dirinya yang menembak Brigadir J sebanyak lima kali.
"Saya dijemput rekan saya bintang dua di Mabes Polri pada 6 Agustus pagi. Tanggal 5 Agustus saya ditelpon ini Richard berubah. Saya sampaikan berubah gimana. Saya bilang kalau mau bawa saya, saya pengen lihat apa keterangan dia. Di tanggal 5 itu dia sampaikan bahwa saya yang tembak 5 kali ke Yosua. Loh kok jadi melimpahkan ke saya semua peristiwa ini," jawab Sambo.
Ferdy Sambo kemudian membantah keterangan Bharada E bahwa dirinya yang menembak Brigadir J.
"Dalam proses itu saya pikir bukan saya yang tembak. Dia berbalik kemudian dia sampaikan senjatanya saya ambil dan kemudian saya tembak Yosua lima kali kemudian saya serahkan lagi saya disuruh mengaku," katanya.
Mantan Kadiv Propam Polri tersebut lalu menjelaskan bahwa tanggal 8 Agustus dirinya dipanggil Tim Khusus menerangkan seluruh orang di rumahnya akan dijadikan tersangka termasuk istrinya.
"Saya menyerah waktu itu. Ya sudah saya akan sampaikan semuanya yang penting istri saya jangan jadi tersangka karena dia tidak tahu apa-apa," katanya.
Baca juga: TERKUAK Sosok yang Bocorkan Rekaman CCTV Kebohongan Ferdy Sambo ke Penyidik, Bukan Istri Baiquni
Putri Candrawathi Dapat Pembelaan dari Ahli soal Bukti Visum
Meski Putri Candrawathi tidak memiliki bukti visum atas kekerasan seksual yang dialaminya, ahli pidana menyebutkan bahwa tidak menutup kemungkinan tetap ada kejahatan.
Maksudnya, sebagai korban kekerasan seksual, bisa saja Putri Candrawathi takut untuk melapor, termasuk melakukan visum untuk tindak kekerasan yang dialami.
Hal itu disampaikan oleh Ahli Pidana dari Fakultas Hukum Universitas Islam Indonesia (FH UII) Mahrus Ali dalam sidang yang digelar, Kamis (22/12/2022).
Ferdy Sambo
Skenario Ferdy Sambo
kasus pembunuhan Brigadir J
Bharada E
Kebohongan Ferdy Sambo
surabaya.tribunnews.com
SURYA.co.id
NASIB Bharada E usai LPSK Cabut Perlindungan Fisik karena Tampil di TV, Pengacara: Gak Usah Khawatir |
![]() |
---|
AKHIRNYA Kapolri Jawab Pro Kontra Kembalinya Bharada E ke Polri dan Kekhawatiran Keselamatannya |
![]() |
---|
IMBAS Hendra Kurniawan Divonis 3 Tahun karena Obstruction of Justice, Kasus Jet Pribadi Dibahas |
![]() |
---|
3 Alasan Bharada E Dikembalikan ke Rutan Bareskrim Polri setelah Dapat Sel Khusus di Lapas Salemba |
![]() |
---|
SEL KHUSUS Bharada E di Lapas Salemba usai Dipindahkan Diam-diam, Ini Jaminan LPSK dan Janji Richard |
![]() |
---|