Berita Lamongan
Bantuan DBHCHT untuk Petani Tembakau di Kabupaten Lamongan, Ini Pesan Bupati Yuhronur
Bupati Lamongan Yuhronur Efendi menyerahkan secara langsung Bantuan Dana Bagi Hasil Cukai Hasil Tembakau (DBHCHT) kepada 10 kelompok tani
Penulis: Hanif Manshuri | Editor: Titis Jati Permata
SURYA.CO.ID, LAMONGAN - Saat musim kemarau, petani wilayah selatan Lamongan memiliki cara sendiri untuk tetap bercocok tanam dan menghasilkan.
Salah satunya dengan menanam komoditi perkebunan yakni, tembakau.
Ada dua keuntungan bagi petani, selain hasil tanamannya, mereka juga bisa menikmati cukainya.
Oleh pemerintah hasil cukai itu disalurkan lagi kepada petani dengan beragam bentuknya.
Seperti pada Kamis, (24/11/2022), Bupati Lamongan Yuhronur Efendi menyerahkan secara langsung Bantuan Dana Bagi Hasil Cukai Hasil Tembakau (DBHCHT) kepada 10 kelompok tani yang tersebar di wilayah penghasil tembakau di Lamongan.
Dipusatkan di UPT Pelaksana Penyuluhan Pertanian Ngimbang, Kaji Yes menyerahkan berbagai bantuan di antaranya, tembakau jawa Manila kepada Kelompok Tani Maju Jaya Desa Jatipandak Kecamatan Sambeng.
Ada juga bantuan Hand Sprayer Elektrik kepada Kelompok Tani Bumi Asri Desa Sendangrejo Kecamatan Ngimbang, Hand Traktor kepada Kelompok Tani Karya Tani Samben Desa Kedungkumpul Kecamatan Sukorame.
Selanjutnya, bantuan normalisasi jaringan irigasi tersier untuk kelompok tani Sumber Rejeki Yungyang Desa Yungyang Kecamatan Modo.
Pompa air 5,5 HP kepada kelompok tani Roso Asih Desa Banjar Kecamatan Bluluk.
Pupuk NPK tembakau kepada kelompok tani Karya Makmur Dungpoh Desa Lawak Kecamatan Ngimbang, peningkatan Jalan produksi kawasan perkebunan Desa Wateswinangun Kecamatan Sambeng
Kemudian kepada kelompok tani Rahayu Ngangkrik Desa Gebangankrik Kecamatan Ngimbang berupa alat perajang tembakau otomatis, pisau untu merajang cadangan dan generator/genset.
Bantuan kepada kelompok tani Sri Rejeki Desa Sewor Kecamatan Sukorame dan
Terpal plastik kepada kelompok tani Jaya Mulya Dua Desa Sumberdadi Kecamatan Mantup.
Yuhronur berharap bantuan yang diterima para petani akan memberi manfaat yang lebih luas untuk kepentingan dan kehidupan petan.
SURYA.co.id
surabaya.tribunnews.com
Running News
Kabupaten Lamongan
Yuhronur Efendi (Kaji Yes)
Bupati Lamongan
Atasi Stunting di Kabupaten Lamongan, Pemkab Bareng IDI Usung Konsep Baru Ini |
![]() |
---|
IDI Cabang Lamongan Isi Hari Bakti Dokter dengan Kegiatan Kemanusiaan |
![]() |
---|
Olahraga Bareng Sambut HUT Bhayangkara, Cara Polres Lamongan Jalin Kekompakan Forkopimda |
![]() |
---|
Kepergok Hendak Maling Sepeda Motor, Pria Asal Lampung Babak Belur Dimassa Warga di Paciran Lamongan |
![]() |
---|
Keluar dari Rumah Sakit Usai Bersalin, Pasangan Remaja di Lamongan Ini Buang Bayinya di Warung Soto |
![]() |
---|