PIALA DUNIA 2022
Pelatih Arab Saudi, Herve Renard buka Rahasia Kalahkan Argentina
Pelatih Timnas Arab Saudi bicara soal kunci rahasia dibalik kemenangan 'hampir mustahil' atas Timnas Argentina dengan skorr 2 - 1
SURYA.co.id I Pelatih Timnas Arab Saudi Herve Renard bicara soal kunci rahasia dibalik kemenangan 'hampir mustahil' atas Timnas Argentina dengan skorr 2 - 1 dalam laga perdana penyisihan Grup C Piala Dunia Qatar, Selasa (22/11).
Arab Saudi mengejutkan dunia dengan prestasi yang hampir mustahil, mengalahkan Timnas Argentina besutan Lionel Scaloni di Lusail Iconic Stadium.
Argentina sudah unggul lebih dulu lewat tendangan pinalti Lionel Messi yang sangat tenang di menit ke-10.
Namun kejutan muncul di babak kedua. Timnas Arab Saudi comeback dengan dua gol dari Saleh Al-Shehri dan Salem Al-Dawsari dalam interval lima menit.
Hasil ini mematahkan rekor Argentina yang tidak terkalahkan 36 pertandingan berturut-turut.
Baca juga: Piala Dunia 2022: Reaksi Argentina usai Dikalahkan Arab Saudi, Lautaro Martinez: Sangat Menyakitkan
Renard menjelaskan kejeniusan taktis di balik kemenangan timnya: “Kami memiliki taktik untuk tidak terlalu tinggi, tetapi juga tidak terlalu rendah.
“Kami bermain di depan pertahanan kami dan menunggu," jelasnya.
“Sayangnya, di babak pertama, dua penyerang kami tidak cukup bisa menekan dua bek tengah mereka".
“Di babak kedua, dalam kondisi tertinggal 0 - 1, saya berkata kepada mereka: 'bagus, kamu sudah berlari dengan baik di babak pertama'. Dan kemudian mereka mencari sesuatu yang membuat perbedaan", katanya.
Baca juga: Kabar Liga Inggris - Liga Spanyol: MU dan Atletico Cari Pelatih Baru, Ini Sosok Incarannya
Setelah meraih kemenangan tak terduga, Arab Saudi saat ini berada di puncak Grup C jelang pertandingan Meksiko dengan Polandia.
Argentina dilabeli sebagai salah satu favorit juara, kini berada dalam posisi genting.
Baca juga: Liga Inggris: Chelsea Siapkan Rp 4,6 Triliun, Usai Bellingham dan Rice Menangkan Inggis 6 -2 Iran
Mereka akan menghadapi Meksiko berikutnya sebelum menangani Polandia, dan tim Scaloni akan tahu bahwa hanya poin maksimal dalam pertandingan grup berikutnya yang akan membantu aspirasi mereka.
Sementara itu, Arab Saudi akan menghadapi Polandia di pertandingan Piala Dunia kedua mereka, penuh percaya diri dan ingin mengkonsolidasikan tempat mereka di puncak grup.
Piala Dunia: Ungkapan Pelatih Maroko usai Tekuk Portugal: Kami Adalah Rocky Bilbao |
![]() |
---|
Piala Dunia, Belanda vs Argentina: Head to Head 1 - 0, Potensi Adu Pinalti, Live SCTV - INDOSIAR |
![]() |
---|
Piala Dunia, Kroasia vs Brazil, Prediksi Skema dan Line-up, H2H 0 - 3, Live SCTV - 22.00 WIB |
![]() |
---|
Piala Dunia 2022: Pelatih Spanyol Luis Enrique Mundur, Usai Disingkirkan Maroko |
![]() |
---|
Piala Dunia 2022: Lima Bintang Muda Paling Bersinar di Qatar |
![]() |
---|