Berita Entertainment

SOSOK Siham Istri Irwan DA atau Irwan Krisdiyanto: Asal Madura Juga, Punya Profesi Mentereng

Inilah sosok Siham, wanita yang menjadi istri Irwan DA atau Irwan Krisdiyanto. Asal Madura Juga, Punya Profesi Mentereng.

youtube
Kolase foto pernikahan Irwan DA dan Siham. Simak sosok Siham Istri Irwan DA atau Irwan Krisdiyanto. 

SURYA.co.id - Sosok Siham, wanita yang menjadi istri Irwan DA atau Irwan Krisdiyanto ramai jadi sorotan.

Istri Irwan DA itu sama-sama berasal dari Madura.

Selain itu, Siham diketahui memiliki profesi yang cukup mentereng.

Berikut ulasan selengkapnya tentang Siham, Istri Irwan DA.

Siham merupakan wanita yang berasal dari Bangkalan, Madura, Jawa Timur.

Seperti dilansir dari Sripoku dalam artikel 'Disebut Lebih Tua, Sosok Istri Irwan DA Disorot, Seorang Pramugari Berdarah Madura Kelahiran Jeddah'.

Wanita yang menjadi tambatan hati Irwan DA ini merupakan kelahiran Jeddah, Arab Saudi.

Baca juga: BIODATA Irwan DA atau Irwan Krisdiyanto yang Resmi Menikah: Jebolan Dangdut Academy 2 Asal Sumenep

Bahkan profesi Siham tak main-main yakni sebagai pramugari di sebuah maskapai penerbangan.

Hal ini diketahui melalui seragam yang dikenakan Siham saat berpose dalam foto prewedding bersama Irwan DA.

Siham merupakan anak kedua dari pasangan suami istri H. Daini dan Hj. Mariyeh.

Sebelumnya, Irwan DA dikabarkan mendadak melangsungkan pernikahan dan membuat publik terkejut.

Jebolan Dangdut Academy 2 kelahiran Sumenep, Madura, itu menikah dengan wanita yang berasal dari daerah yang sama.

Irwan Academy 2 menikah dengan wanita bernama Siham yang merupakan kelahiran Jeddah, Arab Saudi.

Rangkaian dan prosesi acara pernikahan disiarkan secara langsung melalui akun YouTube Kanjeng Irwan Krisdiyanto.

Halaman
123
Sumber: Sriwijaya Post
BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved