Perajin Lokal Asal Sidoarjo Berhasil Menyulap Kayu Jadi Sepeda Kayu Kikajeng

Tren bersepeda makin digemari, perajin asal Sidoarjo Sukijan berinisiatif membuat sepeda berbahan dasar kayu yang diberi nama Kikajeng.

Penulis: And | Editor: APS
Dok. Kikajeng
Salah satu bentuk sepeda kayu Kikajeng yang dibuat oleh pelaku UMKM asal Sidoarjo, Jatim Sukijan. 

SURYA.CO.ID – Olahraga sepeda sudah menjadi bagian dari gaya hidup sehat bagi sebagian orang di kota besar. Kegiatan ini bahkan sempat menjadi tren baru ketika pandemi Covid-19 merebak di Indonesia. Padahal sebelumnya, banyak orang memilih naik sepeda untuk sekedar keliling rumah, kampung, ataupun kota.

Tak heran kini banyak produsen sepeda yang berlomba-lomba untuk mengeluarkan jenis sepeda dengan berbagai bentuk model dan kegunaannya yang bisa disesuaikan oleh si pemakai.

Salah satu pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) di Sidoarjo, Jawa Timur (Jatim) Sukijan tak ketinggalan untuk membuat sebuah sepeda yang terlihat berbeda.

Karena eksistensi sepeda yang kian laris di pasaran, Sukijan memutuskan untuk mengembangkan kreativitasnya dengan membuat sepeda berbahan dasar kayu. Buah dari kreativitasnya ini dinamai sepeda kayu Kikajeng.

Berawal dari usahanya dalam membuat mebel dan kitchen set berbahan dasar kayu, perajin asal Desa Betro tersebut pun terinspirasi untuk membuat sepeda kayu.

Sepeda kayu Kikajeng memiliki desain yang unik dan berbeda dari sepeda pada umumnya. Pasalnya, pembeli bisa meminta desain yang berbeda atau desain khusus, sehingga menjadi nilai tambah pada sepeda dan terlihat lebih kreatif.

Berbeda seperti sepeda pada umumnya, sepeda buatan salah satu pengrajin lokal asal Sidoarjo milik Sukijan tersebut berbahan dasar kayu yang diberi nama sepeda kayu Kikajeng.
Berbeda seperti sepeda pada umumnya, sepeda buatan salah satu pengrajin lokal asal Sidoarjo milik Sukijan tersebut berbahan dasar kayu yang diberi nama sepeda kayu Kikajeng. (Dok. Kikajeng)

Bagi Anda para kolektor sepeda, tak ada salahnya untuk memiliki salah satu sepeda Kikajeng ini untuk digunakan dalam berolahraga ataupun dipajang di rumah. Sebab, memiliki satu sepeda kayu Kikajeng sama saja dengan melestarikan pengrajin lokal dengan keunikan desainnya.

Berminat untuk memiliki satu sepeda kayu Kikajeng? Anda bisa datang langsung mengunjungi workshop milik Sukijan, “Sepeda Kayu Kikajeng” di Jalan Merpati Nomor 37, RT07, RW04, Desa Betro, Kabupaten Sidoarjo, Sedati, Jatim.

Pemesanan juga bisa dilakukan melalui nomor telepon dengan menghubungi Sukijan di 081332821610 atau Ivu Fajar di 088235891808.

Dengan membeli sepeda kayu Kikajeng, Anda memberi dukungan bagi UMKM lokal Sidoarjo yang masih terus bergeliat demi berputarnya roda perekonomian.

BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    berita POPULER

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved