Pilpres 2024
Dukungan Prabowo Subianto Maju dalam Pilpres 2024 Mengalir dari Kabupaten Ponorogo
Terbaru, ratusan warga yang mengatasnamakan Sedulur Prabowo Ponorogo menggelar Deklarasi dukungan kepada Prabowo Subianto
Penulis: Sofyan Arif Candra Sakti | Editor: Titis Jati Permata
SURYA.CO.ID, PONOROGO - Dukungan kepada Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto untuk maju dalam Pemilihan Presiden 2024 terus bermunculan.
Terbaru, ratusan warga yang mengatasnamakan Sedulur Prabowo Ponorogo menggelar Deklarasi dukungan kepada Prabowo, Rabu (10/8/2022).
Deklarasi dukungan yang digelar di Dukuh Purwosari, Desa Gelang Lor, Kecamatan Sukorejo, tersebut diikuti oleh ratusan elemen masyarakat.
Mulai dari pemuda, petani, peternak, pedagang, seniman, hingga guru swasta serta masyarakat umum memadati lokasi deklarasi.
Menurut seorang warga yang hadir dalam deklarasi tersebut, Abdul Kholik mengatakan sosok Mantan Danjen Kopassus tersebut adalah pemimpin tegas.
"Mempunyai sifat legowo dan sebagai Menteri Pertahanan saat ini berkinerja baik. Juga dekat dengan masyarakat," ujar Abdul Kholik, Rabu (10/8/2022).
Senada dengan Abdul Kholik, Suparno warga Desa Gelanglor, Kecamatan Sukorejo berharap jika nantinya Prabowo terpilih sebagai presiden haruslah peduli kepada rakyat dan mengutamakan kepentingan rakyat.
"Kami butuh pemimpin yang bekerja keras dan pro dengan rakyat," terang Suparno.
Tak hanya kata-kata, mereka juga membubuhkan tanda tangan sebagai bentuk dukungan kepada Prabowo untuk maju sebagai calon presiden dalam Pemilu 2024 nanti.
BACA BERITA SURYA.CO.ID DI GOOGLE NEWS LAINNYA
Prabowo Subianto Unggul di Survei Litbang Kompas, Partai Gerindra Jatim Gembira Tapi Tak Mau Jumawa |
![]() |
---|
Elektabilitas Koalisi Perubahan Rendah di Survei Litbang Kompas, Anies Baswedan: Masih Banyak Waktu |
![]() |
---|
Pengamat Politik Nilai 'Efek Jokowi' Masih Jadi Rebutan Kontestan Pilpres 2024 |
![]() |
---|
Masuk Bursa Cawapres Dampingi Anies Baswedan di Pilpres 2024, Gubernur Khofifah: 'Oalah Rek Rek' |
![]() |
---|
Kiai Besar Dukung Prabowo - Gus Muhaimin di Pilpres 2024, Gus Ali : Mudah-mudahan Sukses |
![]() |
---|