Berita Surabaya

Tak Hanya Kuliner, Kedai Omakaryo di Saronojiwo Surabaya Juga Jadi Tempat Edukasi Tanaman Hidroponik

Kedai Omakaryo di Jalan Saronojiwo Surabaya memiliki kebun hidroponik yang bisa dipelajari pengunjungnya.

Penulis: Sulvi Sofiana | Editor: irwan sy
sulvi sofiana/surya.co.id
Pengunjung melihat kebun hidroponik di Kedai Omakaryo Surabaya. 

Berita Surabaya

SURYA.co.id | SURABAYA - Kedai Omakaryo di Jalan Saronojiwo Surabaya memiliki keunikan tersendiri bila dibandingkan dengan kedai yang lain.

Kedai Omakaryo memaksimalkan kebun hidroponik yang tumbuh di kedainya untuk diolah dalam menu yang dijualnya.

Fakhrizan Husainudin pemilik dan pendiri Kedai Omakaryo mengungkapkan perbedaan lain yang ada di kafenya yaitu konsep alam yang digunakan.

Menurutnya, sejak awal memilih lokasi kedainya, sudah terdapt berbagai tanaman yang bisa diolah, mulai dari Daun Kelor, Daun Salam, Mangga hingga berbagai herbal. 

Bahkan juga terdapat vertical garden dan hidroponik yang dikembangkan di kedai ini.

Hal ini sesuai dengan menu yang ia sajikan yaitu menu tropical dengan beragam jenis minuman segar.

“Mulai dari tanaman pandan, sawi, selada air, kemangi, lombok, bayam dan tanaman lain yang siap diolah,”imbuhnya. 

Dengan banyaknya tanaman herbal dan inovasi, Fakhri mengungkapkan kedainya terbuka bagi siswa dan mahasiswa yang ingin mengembangkan inovasi vertical garden.

Revina Elfitra, mahasiswa Keperawatan UM Surabaya merupaan salah satu mahasiswa yang ikut serta dalam pengelolan vertical garden di kedai ini.

Baca juga: Kedai Omakaryo di Saronojiwo, Tempat Cangkruk Suasana Pedesaan Retro di Pusat Kota Surabaya

Gadis yang menyukai budidaya sayuran ini mengungkapkan ia membantu mengelola penanaman hidroponik di kedai ini.

"Mahasiswa saat ini banyak di kafe, makanya saya ingin mengembangkan vertical garden sebagai bagian dari kedai zero waste, sehingga bisa menginspirasi mahasiswa lain untuk lebih aware pada lingkungan,"tegasnya.

Apalagi menurut Revina, selama ini masih jarang kedai yang memiliki hidroponik sebagai salah satu bahan baku menu makanannya.

BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved