Persebaya Surabaya
BONEK GAGAL Lihat Aksi Taisei Marukawa Lawan Persebaya di GBT, Piala Wali Kota Surabaya Batal
Kegembiraan Bonek dan Bonita untuk melihat penampilan Persebaya Surabaya dan mantan pemainnya, Taisei Marukawa, agaknya harus pupus.
Penulis: Akira Tandika Paramitaningtyas | Editor: Iksan Fauzi
SURYA.CO.ID - Kegembiraan Bonek dan Bonita untuk melihat penampilan Persebaya Surabaya dan mantan pemainnya, Taisei Marukawa, agaknya harus pupus.
Piala Walikota Surabaya 2022 yang dijadwalkan pada Juni 2022 mendatang, batal digelar lantaran bertabrakan dengan turnamen pramusim PSSI.
Wakil Ketua Asprov PSSI Jatim, Amir Burhanuddin mengatakan, Piala Wali Kota Surabaya 2022 yang sudah disiapkan terpaksa tidak jadi digelar.
Baca juga: Pelatih Persebaya Surabaya Aji Santoso Kepincut dengan Gelandang Serang Rumere
"Kami mohon maaf kepada Bapak WaliKota Eri Cahyadi dengan terpaksa turnamen Piala Wali Kota kami batalkan karena alasan yang sangat teknis," sebut Amir Burhanuddin dalam rilis tertulis yang diterima Surya.co.id, Kamis (26/5).
Amir Burhanuddin menuturkan, ajang Piala Wali Kota Surabaya 2022 terpaksa tdiak jadi digelar karena eventnya sangat berdekatan dengan turnamen pra musim PSSI yaitu Piala Presiden 2022.
PSSI menyatakan, turnamen pramusim yang menjadi persiapan menuju Liga 1 Indonesia 2022-2023 akan digelar mulai pertengahan Juni 2022 atau tepatnya digelar mulai 11 Juni. Sedangkan jadwal Piala Wali Kota Surabaya awalnya direncanakan mulai 1 Juni-11 Juni.
"Asprov PSSI Jatim tidak ingin klub-klub yang akan menjalani Piala Presiden terganggu dengan keikutsertaan mereka di Piala Wali Kota, karena itu Asprov memilih untuk membatalkan Piala Wali Kota Surabaya. Perlu ditekankan yang membatalkan Piala Wali Kota adalah Asprov (PSSI Jatim) bukan Pemkot Surabaya," tutur Amir.
Amir menjealskan, pembatalan turnamen ini sudah disampaikan langsung ke Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi, dan dia memahami situasi dan kondisi yang ada.
"Namun ke depan Asprov dan wali kota akan tetap membuat event Piala Wali Kota Surabaya meskipun tidak berkaitan dengan HJKS. Kami akan set ulang turnamen Piala Wali Kota 2022 sebagai persiapan Stadion Gelora Bung Tomo sebagai salah satu venue Piala Dunia 2023," terang Amir.
Diberitakan sebelumnya, Piala Wali Kota 2022 direncanakan diikuti empat tim. Selain Persebaya Surabaya sebagai tuan rumah, ada tiga tim yang siap, yakni Bali United, PSIS Semarang, dan Persis Solo.
Jadwal Sudah Dibuat
Piala Wali Kota Surabaya 2022 diinisiasi Pemkot Surabaya yang berkolaborasi dengan Asprov PSSI Jatim.
Direncana, seluruh pertandingan akan disiarkan secara live streaming melalui aplikasi Vidio.com.
Sistem pertandingan 4 tim akan berlaga pada babak awal yang digelar pada 4 dan 5 Juni.
Persebaya Surabaya
Bonek
Piala Walikota Surabaya 2022
Taisei Marukawa
surabaya.tribunnews.com
SURYA.co.id
Aji Santoso Siapkan Paulo Victor untuk Main Sejak Awal Laga di Madura United Vs Persebaya Surabaya |
![]() |
---|
Alta Ballah Dapat Tawaran dari Klub Spanyol, Pelatih Persebaya Aji Santoso Ungkapkan Hal Ini |
![]() |
---|
Berita Persebaya Hari ini Populer: Misi Paulo Victor Jelang Lawan Madura United, Marselino Dilepas |
![]() |
---|
PREDIKSI Line-up Madura United vs Persebaya: Tanpa Marselino Ferdinan, Paulo Victor Starter? |
![]() |
---|
PREVIEW Madura United vs Persebaya Surabaya, Update Kondisi Pemain dan Absen Akumulasi Kartu |
![]() |
---|