Berita Entertainment
BIODATA Jesse Choi Suami Maudy Ayunda yang Teman Sekampus, Kelahiran Korea dan Pindah ke Jakarta
Berikut biodata Jesse Choi, suami Maudy Ayunda yang ternyata merupakan teman sekampus serta kelahiran Korea Selatan.
Penulis: Akira Tandika Paramitaningtyas | Editor: Adrianus Adhi
SURYA.CO.ID - Berikut biodata Jesse Choi, suami Maudy Ayunda yang ternyata merupakan teman sekampus serta kelahiran Korea Selatan.
Diberitakan sebelumnya, Maudy Ayunda melangsungkan pernikahannya dengan Jesse Choi hari ini, Minggu (22/5/2022).
Ini menjadi berita yang cukup mengejutkan publik lantaran Maudy Ayunda tak pernah memamerkan kekasihnya di media sosial sejak putus dari Arsyah Rasyid.
Baca juga: BIODATA Maudy Ayunda Diisukan Menikah Usai Unggah Foto Kenakan Gaun Putih, Vidi Aldiano Beri Bocoran
Kini Maudy Ayunda telah resmi dipersunting oleh Jesse Choi, yang merupakan teman kuliahnya di Stanford University.
Melansir Tribun Sultra, Jesse Choi merupakan pria kelahiran Korea Selatan yang menetap di Amerika Serikat.
Tak lama setelah lulus, dia pilih menetap di Indonesia.
Seperti sang istri, Jesse Choi juga mengenyam pendidikan S2 di Stanford University.
Melalui blog-nya di medium.com, Jesse Choi mengungkapkan tentang pertemuannya dengan Maudy Ayunda.
Yakni di kampusnya, Graduate School of Business (GSB).
Ia menceritakan bahwa Maudy Ayunda sosok gadis yang luar biasa asal Indonesia.
Menurut Jesse Choi, Maudy Ayunda begitu cinta negaranya, yakni Indonesia.
Tak lama mengenal Maudy Ayunda, Jesse Choi dan sang aktris memutuskan untuk berpacaran.
Keduanya bersama-sama melalui kehidupan penuh tantangan selama bersekolah.
Ditambah ujian pandemi Covid-19, yang justru membuat mereka semakin tak terpisahkan.
Jesse Choi mengaku bersyukur bisa memiliki sosok luar biasa seperti Maudy Ayunda di hidupnya.
Mengenai keputusannya pindah ke Jakarta, Jesse Choi ternyata sempat menyesal semasa kuliahnya.
Pasalnya, teman-temannya kebanyakan mengambil satu semester di luar negeri.
Sedangkan Jesse Choi terus berdiam di AS dan tidak merasakan merantau ke negeri orang.
Ia iri dengan teman-temannya yang mendapat pengalaman luar biasa dengan kuliah di luar negeri.
Banyak yang bisa didapat, di antaranya memperluas perspektif dan membangun karakter.
Jesse Choi pun ingin bertumbuh seperti itu juga.
Akhirnya Jesse Choi memutuskan untuk berkarier di luar negeri, hingga kini ia ingin menetap di Asia.
Seperti diketahui, pada tanggal cantik hari ini, Minggu (22/5/2022), Maudy Ayunda mengunggah foto dirinya dengan mengenakan gaun pengantin berwarna putih.
Perempuan lulusan Stanford University itu seakan memberikan kode pada publik bahwa dirinya resmi menikah hari ini.
Bagaimana tidak, sebelum mengunggah foto dirinya mengenakan gaun, dia juga membagikan foto dirinya bersama seorang pria yang diketahui sebagai sahabatnya.
"Forever with my best friend," tulisnya.
Dengan dua unggahan itu, publik yakin bahwa perempuan berbakat ini telah resmi melepas masa lajangnya.
Tak hanya itu, bukti lain justru disampaikan Vidi Aldiano pada unggahan Instagram storynya.
Dia, melalui Instagram story, mengatakan bahwa tengah menjadi seorang bridesmaid hari ini.
Tak hanya itu, Vidi Aldiano juga mengunggah ulang postingan Maudy Ayunda sambil memberikan selamat.
Ikuti Berita Lainnya di News Google SURYA.co.id
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/surabaya/foto/bank/originals/BIODATA-Maudy-Ayunda-Diisukan-Menikah-Usai-Unggah-Foto-Kenakan-Gaun-Putih-Vidi-Aldiano-Beri-Bocoran.jpg)