Persebaya Surabaya
Eks Persebaya Ady Setiawan dan Arif Satria Gabung Klub Sultan di Liga 1 Musim Depan
Tidak diperpanjang oleh Persebaya tdiak membuat para pemain eks Bajul Ijo kesulitan menemukan klub lain, termasuk Ady Setiawan
SURYA.co.id | SURABAYA - Persebaya Surabaya sudah melepas mayoritas pemain utamanya di Liga 1 2021-2022 ke klub lain, termasuk Ady Setiawan. Pemain serba bisa itu tidak diperpanjang kontraknya oleh manajemen Bajul Ijo.
Selain Ady Setiawan, kabar santer juga menyebutkan Arif Satria bakal dilepas Persebaya Surabaya. Mantan bek Persela Lamongan itu bakal direlakan meninggalkan tim kebanggaan Bonek dan Bonita.
Pengumuman kontrak Ady Setiawan tidak dilanutkan di Persebaya Surabaya diumumkan melalui akun instagram resmi milik klub pada, Kamis (8/4/2022) kemarin.
Dia dilepas bersama Reva Adi Utama, bek kiri Persebaya. Kabarnya dia akan melanjutkan kariernya di madura United.
Selain Ady Setiawan, Reva Adi Utama, dan Arif Satria, Persebaya Surabaya melepas sebagian besar pemain intinya di Liga 1 musim lalu.
Para pemain Persebaya yang dilepas, yakni empat pemain asing Alie Sesay, Bruno Moreira, Taisei Marukawa dan Valport.
Sedangkan pemain lokal yang tidak berlanjut di Persebaya, yakni kiper David Ariyanto, M Syaifuddin, Ricky Kambuaya, Rachmat Irianto, Oktafianus Fernando, Johan Yoga, Samsul Arif, Rendi Irwan, dan Hambali.
Tidak diperpanjang oleh Persebaya tdiak membuat para pemain eks Bajul Ijo kesulitan menemukan klub lain, termasuk Ady Setiawan.
pemain asal Bima, Nusa Tenggara Barat (NTB) itu dikabarkan bakal merapat dengan klub milik Sultan, Raffi Ahmad, yakni RANS Cilegon FC.
Kabar tersebut disampikan akun instagram @ngapakfootball yang menyebutkan Ady Setiawan dipastikan bergabung dengan RANS Cilegon FC.
"Ady setiawan wangsitnya FIX gabung RANS FC, Markitu son," tulis akun @ngapakfootball.
Bersama Persebaya Surabaya di Liga 1 musim lalu , Ady Setiawan tampil di 32 pertandingan dan menyumbangkan dua assist.
Tidak hanya Ady Setiawan, Arif Satria yang merupakan rekannya di Persebaya, juga disebut-sebut bakal mengenakan jersey RANS Cilegon FC musim depan.
Penampilan Arif Satria bersama Persebaya sejatinya cukup baik. Ia selalu jadi pilihan utama Persebaya Surabaya guna menggalang pertahanan Bajul Ijo bersama Aly Sesay atau Rizky Ridho.
Arif Satria tampil sebanyak 27 penampilan bersama Bajul Ijo di musim lalu.
Lelo Lelis Dipantau Lama
Setelah melepas Ali Sesay dan sejumlah pemain kunci, Persebaya Surabaya langsung mengumumkan rekrutmen M Zainuri dari Persela Lamongan dan pemain asing Leo Lelis.
Lelo Lelis diboyong dari tim Persiraja Banda Aceh yang sduah degredasi ke Liga 2 pada musim depan.
Bersama Persiraja, pemain 28 tahun berkebangsaan Brasil itu bermain sebanyak 29 kali, ciptakan 2 gol.
"Selamat datang Leonardo Silva Lelis. Pemain yang berposisi bek tengah ini juga memiliki akurasi tendangan bebas yang mematikan. Selama musim 2021/22 ia sudah mencetak dua gol dan salah satunya lewat tendangan bebas," tulis akun resmi Persebaya, Kamis (7/4/2022).
Mengenai perekrutan Leo Lelis, pelatih Persebaya, Aji Santoso sebut memiliki alasan tersendiri.
Meski tim yang dibela Leo Lelis, Persiraja Banda Aceh harus terdegradasi, secara individu, Aji menilai bahwa Leo Lelis tampil apik menjaga pertahanan.
"Tentunya pasti pertimbangan masalah teknis, kami pantau selama ini Leo (Lelis) bagus," ungkap Aji Santoso saat dikonfirmasi surya.co.id, Kamis (7/4/2022).
Dikonfirmasi soal pemain asing rekrutan lain, Aji Santoso masih bungkam.
Selain mengumumkan secara resmi Leo Lelis menjadi bek asingnya musim ini, Persebaya juga merilis satu bek lokal, M Zainuri, bek yang sebelumnya memperkuat Persela Lamongan.
Sinyal ini memperkuat isu kepindahan Arif Satria dari Persebaya.
>> Ikuti Berita Persebaya Surabaya
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/surabaya/foto/bank/originals/kabar-persebaya-surabaya-terbaru-jelang-lawan-ps-tira-di-liga-1-2021.jpg)