Berita Tuban

1265 CJH Tuban Belum Dipastikan Berangkat Tahun Ini, Kemenag : Tunggu Lampu Hijau Arab Saudi

Di Kabupaten Tuban, ada ribuan calon tamu Allah yang dijadwalkan berangkat ke tanah suci di 2022.

Penulis: M. Sudarsono | Editor: Titis Jati Permata
surya.co.id/m sudarsono
Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tuban, Ahmad Munir 

SURYA.CO.ID, TUBAN - Calon jemaah haji (CJH) belum bisa dipastikan berangkat tahun ini.

Hal itu berkaitan dengan belum adanya pengumuman resmi dari pemerintah Arab Saudi.

Di Kabupaten Tuban, ada ribuan calon tamu Allah yang dijadwalkan berangkat ke tanah suci di 2022.

"Ada 1265 CJH asal Tuban yang mestinya berangkat tahun ini, kita tinggal menunggu info resmi dari Arab Saudi terkait pelaksanaan haji," kata Kepala Kantor Kementerian Agama kabupaten Tuban, Ahmad Munir kepada wartawan, Jumat (1/4/2022).

Ia menjelaskan, walaupun haji belum pasti berangkat, pihaknya memastikan jika sewaktu-waktu pemerintah memberangkatkan maka CJH asal Tuban siap.

Seluruh dokumen administrasi sudah siap semua, pelatihan apapun berkaitan haji juga sudah siap.

Hanya saja tinggal disesuaikan, apakah bisa berangkat semua atau berlaku pembatasan 50 persen yang berangkat.

"Kita sudah siap semua jika pemerintah arab Saudi memperbolehkan pelaksanaan haji tahun ini," pungkasnya.

BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved