Polwan

KABAR TERBARU Briptu Christy Triwahyuni, Polwan Manado Paling Dicari Polda Sulut, Bukan Soal Video

Berikut ini kabar terbaru Briptu Christy Triwahyuni Cantika Sugiarto, polwan Manado saat ini yang paling diburu Polda Sulut karena meninggalkan tugas.

Editor: Iksan Fauzi
Kolase facebook Christy Sugiarto
Kabar terbaru Briptu Christy Triwahyuni, Polwan Manado paling dicari oleh Polda Sulut. Ternyata bukan soal video asusila, melainkan disersi. 

Sebelum menjadi polisi, ia kuliah di Universitas Negeri Manado pada tahun 2012.

Briptu Christy ternyata memiliki seorang ibu yang bekerja juga sebagai anggota Polri.

Hal itu diketahui dari foto yang ia bagikan di akun Facebook pribadinya.

Dalam foto tersebut, Briptu Christy membagikan foto bersama ibunya yang mengenakan baju polisi.

Briptu Christy juga memiliki saudara kembar perempuan.

Dari akun facebook itu pula, Christy diketahui sudah menikah pada 2018 lalu.

Sementara itu, dalam sebuah wawancara kepada sebuah media pada 2015, Christy yang saat itu masih berpangkat Bripda, sempat menyatakan cita-cita awalnya bukan menjadi polisi, namun menjadi pramugari.

Namun, cita-cita itu kemudian berubah hingga kemudian ia menjadi Polwan sejak 2014.

Dikejar Polda Sulut

Setelah menghilang tanpa kejelasan, Briptu Christy Triwahyuni pun diburu oleh tim gabungan Propam Polda Sulut.

Informasi hilangnya Briptu Christy Triwahyuni ini diunggah di Instagram @Forumwartawatipolri.

Untuk mencari keberadaan Briptu Christy Triwahyuni, Polda Sulut sampai membentuk tim gabungan.

Namun hasil pencarian hingga kini belum membuahkan hasil.

Pada Sabtu (5/2/2022), Kabid Humas Polda Sulut Kombes Pol Jules Baraham Abast memberikan keterangan terkait hilangnya Briptu Christy Triwahyuni yang viral di medsos.

Dikutip dari https://humas.polri.go.id, Kabid Humas Polda Sulut Kombes Pol Jules Abraham Abast, menjelaskan bahwa Briptu Christy Triwahyuni adalah desersi atau meninggalkan tugas.

Halaman 3/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved