Berita Entertainment
Tak Seperti Dul Jaelani ke Mulan, Azriel Hermansyah Belum Bisa Panggil Raul Lemos Papa karena Ini
Sama-sama dari keluarga tak utuh (broken home) Dul Jaelani dan Azriel Hermansyah ternyata memiliki banyak kesamaan.
SURYA.CO.ID - Sama-sama dari keluarga tak utuh (broken home) Dul Jaelani dan Azriel Hermansyah ternyata memiliki banyak kesamaan.
Keduanya kini sudah mulai menerima orangtua sambungnya masing-masing.
Meski begitu, Azriel Hermansyah belum bisa mengikuti langkah Dul yang kini sudah mau memanggil 'Mami' untuk ibu sambungnya, Mulan Jameela.
Hal itu terungkap saat Azriel ditanya Dul apakah ada kemungkinan mengikuti jejaknya memanggil ayah sambungnya, Raul Lemos dengan sebutan papa.
Azriel tampak kikuk menjawab pertanyaan itu.
Mengetahui hal itu, Dul pun langsung menyahut.
Baca juga: Biodata Fajrina Khairiza alias Arin Saksi Kecelakaan Dul Jaelani, Kini Sudah Siap Jadi Istri Orang
"Saat waktunya udah pas," sahut Dul dikutip dari channel youtube Maia Aleldul TV, Sabtu (3/12/2021).
"Iya bener, udah dijawab sama elu," timpal Azriel menyetujui ucapan Dul.
Meski masih memanggil Raul Lemos dengan sebutan Om, Azriel mengaku selama ini sangat menghormati suami Krisdayanti itu.
"Kalau gue ketemu, gue ngajak ngobrol. Salim.
Gue gak pernah kurang ajar. Gue sama Aurel tidak pernah.
Gue menghormati dia (Raul Lemos) banget," aku Azriel.
Anak sambung AShanty inio juga mengaku pernah ke TImor Leste bareng Raul Lemos tujuh tahun silam
"Memang selama ini sebenarnya baik-baik aja sih. Mungkin beberapa kali ada beberapa clash," ungkapnya.
Azriel mengaku saat ini hubungannya dengan Krisdayanti dan Raul Lemos sudah membaik.
Bahkan, mereka merencanakan akan liburan bareng tahun baru 2022 mendatang.
"InsyaAllah tahun baru bakal barengan. doakan semoga terwujud dengan baik.
Keluarga the asix dan the lemos," katanya.
Menurutnya, momen ini lah yang sudah ditunggu-tunggu lama.
"Kayak kemarin gue nongkrong banget.
Ketemu ama nyokab (Krisdayanti), bunda dan aurel," ungkapnya dengan wajah berbinar.
Dul Jaelani Khawatirkan Safeea

Di bagian lain, Dul Jaelani kini justru mengkhawatirkan kondisi adiknya dari Mulan Jameela, Safeea.
Hal itu diakuinya setelah melihat kondisi Safeea yang kini mulai beranjak dewasa.
"Gue lihat IG (Instagram), Safeea main tenis, udah mulai kelihatan (tanda kedewasaam). Gue nangis. Kemana aja gue selama ini.
"Gue tahulah perasaan kita sebagai kakak ngerasa gagal, kadang sedih saat adik membutuhkan kita, tapi kitanya gak ada," imbuhnya.
Perasaan kita sebagai kakak, ketika adek membutuhkan kita," katanya.
Dul juga mengaku kini mulai berani memanggil Mulan dengan sebutan mami.
"Tapi belum tahu sih panggilan yang cocok," ucap Dul Jaelani.
Pengakuan Dul itu pun ditanggapi oleh Azriel.
Sebagai sahabat yang mengalami nasib serupa, Azriel menyebut harus semakin dewasa menyikapi permasalahan orangtua kandung terdahulu.
"Semakin dewasa, kita semakin mengetahui proses-proses kehidupan," ucap Azriel.
Diakui Dul, keberaniannya untuk mengubah nama panggilan untuk Mulan Jameela ini karena kedua adik tirinya, Safeea dan Ali.
Adik Al Ghazali dan El Rumi ini mengaku sedih melihat nasib adik hasil pernikahan sang ayah, Ahmad Dhani dan Mulan Jameela.
"Gue tuh kadang sedih kalau Safeea atau Ali nelpon 'Kak Dul dimana? Ali kangen'," ucap Dul blak-blakan.
Melihat pertumbuhan kedua adik tirinya, Dul Jaelani mengaku semakin sadar soal kehadiran Mulan Jameela dalam keluarganya.
"Gue mikir, bagaimana pun juga, saat gue kakak-kakaknya yang masih muda yang sok tahu ini gak ada di rumah. Yang ngasuh mereka itu kan mami Mulan," papar Dul.
Dul Jaelani pun kembali menegaskan alasannya kini panggil nama Mulan Jameela dengan sebutan mami.
"Kenapa akhirnya gue memutuskan untuk tidak lagi memanggil tante Mulan.
Karena setelah gue pikir, dia yang ada terus buat adik-adik gue. Selama kakak-kakaknya ada di luar," tambahnya.
Sebelum memanggil nama Mulan Jameela dengan sebutan mami, Dul mengaku Izin dulu kepada Maia Estianty.
"Alhamdulillahnya udah diizinin sama nyokap, udah boleh sih," ucap Dul.
"Jadi sekarang gue memutuskan itu (panggil Mulan Jameela 'mami')," tambahnya.
Meski begitu, Dul mengaku belum bicarakan hal ini kepada Ahmad Dhani.
Karena takutnya, Ahmad Dhani memiliki opsi lain soal panggilan Al El Dul kepada Mulan.
Menurut Dul, sebagai anak, harus selalu mendoakan keputusan orangtua, mau itu soal cerai ataupun menikah lagi.
"Tapi gue belum diskusiin sama bokap, apa panggilan yang pas. Insya Allah," ujarnya.
"Ya kita sama-sama doa lah, saling support," tambahnya. (*)
>>Update terkini berita seputar Dul Jaelani, Mulan Jameela dan Maia Estianty, Azriel Hermansyah