Surya Militer

Pasukan Komcad Kembalikan Atribut Militer & Senjata Setelah Dikukuhkan Jokowi, Berapa Uang Sakunya?

Para pasukan Komponen Cadangan atau Komcad harus mengembalikan segala atribut militer dan senjatanya setelah dikukuhkan oleh Presiden Jokowi.

Tribun Manado
Foto ilustrasi pasukan Komcad. Pasukan Komcad Kembalikan Atribut Militer & Senjata Setelah Dikukuhkan Jokowi. 

Penulis: Putra Dewangga Candra Seta | Editor: Musahadah

SURYA.co.id - Para pasukan Komponen Cadangan atau Komcad harus mengembalikan segala atribut militer dan senjatanya setelah dikukuhkan oleh Presiden Joko Widodo ( Jokowi).

Diketahui, Presiden Jokowi telah menetapkan 3.103 orang menjadi pasukan komcad periode 2021 di Pusat Pendidikan dan Pelatihan Pasukan Khusus (Pusdiklatpassus), Kecamatan Batujajar, Kabupaten Bandung Barat, Kamis (7/10/2021).

Adapun 3.103 anggota komponen cadangan yang hari ini ditetapkan terdiri dari Rindam Jaya 500 orang, Rindam III Siliwangi 500 orang, Rindam IV Diponegoro 500 orang.

Kemudian, Rindam V Brawijaya 500 orang, Rindam XII Tanjungpura 499 orang, dan Universitas Pertahanan 604 orang.

Setelah ditetapkan, para pasukan Komcad harus mengembalikan atribut militer dan senjatanya.

Baca juga: Peneliti Usulkan Pasukan Komcad Ikut Atasi Ancaman Bencana Alam hingga Konflik Laut China Selatan

Melansir dari laman ppid.kemhan.go.id, setelah selesai pelatihan dan dinyatakan lulus, mereka  akan ditetapkan secara resmi sebagai anggota Komcad dan bisa kembali ke profesi awalnya sebagai warga negara sipil.

Seluruh atribut kemiliteran yang digunakan untuk latihan, termasuk senjata, dikembalikan ke lembaga pendidikan militer masing-masing sesuai dengan Peraturan Pemerintah No. 3/2021.

Untuk menjaga kemampuan Komcad, TNI akan memanggil untuk melakukan penyegaran atau pelatihan kembali minimal selama 12 hari dalam setahun.

Berapa uang sakunya?

Para pasukan Komcad juga mendapat sejumlah keuntungan.

Seperti dijelaskan dalam Undang-undang Nomor 23 Tahun 2019 tentang Pengelolaan Sumber Daya Nasional (PSDN).

Keuntungan tersebut meliputi uang saku, perlengkapan perorangan lapangan, perawatan kesehatan, serta perlindungan jaminan kecelakaan kerja dan jaminan kematian selama mengikuti pelatihan dasar kemiliteran.

Saat pelatihan, para anggota Komcad akan dibekali salah satu senjata mutakhir buatan PT Pindad yakni SS2-V5 A1.

Halaman
12
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved