Bursa Transfer Pemain Eropa
Skenario Chelsea Rebut Lionel Messi dari PSG, The Blues Sodorkan Gaji Fantastis Sang Megabintang
Berikut skenario Chelsea merebut Lionel Messi dari Paris Saint-Germain (PSG) untuk diduetkan dengan Lukaku dan Werner (Werner-Lukaku-Messi).
SURYA.co.id - Berikut skenario Chelsea merebut Lionel Messi dari Paris Saint-Germain (PSG) untuk diduetkan dengan Lukaku dan Werner (Werner-Lukaku-Messi).
Messi sendiri dikabarkan telah setju bergabung dengan PSG selama dua musim dengan gaji fantastis, Rp 40 jura euro atau setara Rp 679 miliar per musim. Namun, Chelsea siap memberikan gaji lebih besar.
Skenario Chelsea bakal menelikung PSG untuk mendapatkan kapten Timnas Argentina itu terungkap setelah pemilik The Blues, Roman Abramovich menggelar rapat secara mendadak.
Rapat tersebut membahas kepergian Lionel Messi dari Barcelona FC dengan status bebas transfer alias klub lain bisa mendapatkan secara cuma-cuma.
Akhir-akhir ini, pecinta sepak bola dihebohkan dengan kepergian Lionel Messi dari Catalanunya.
Hal itu setelah Otoritas Sepak Bola Spanyol memberikan limit kepada setiap klub soal gaji pemain yang membuat Lionel Messi terpaksa hengkang dari publik Camp Nou.
Baca juga: Gaji Fantastis Lionel Messi di PSG, Rp 679 Miliar Per Musim, Neymar Rela Berikan Nomor Punggung 10
Messi sebelumnya sudah menyetujui gajinya dipotong hingga 50 persen dengan durasi kontrak lima tahun. Namun pada kenyataannya Messi tak bisa melanjutkan kontraknya bersama Blaugrana.
Walhasil, status La Pulga pun menjadi rebutan tim-tim kaya raya Eropa. Tiga tim yang tersebut yang berpeluang untuk menjadi pelabuhan selanjutnya bagi Messi adalah Chelsea, Manchester City dan PSG.
Chelsea tak ingin tinggal diam mengenai skenario tersebut.
Dilansir dari laman Metro, The Blues sedang mengadakan rapat darurat untuk meninjau seberapa besar peluang mereka untuk menikung PSG dalam kesepakatan kontrak dengan Messi.
Soal gaji, Chelsea dinilai tak memiliki masalah, mengingat The Blues termasuk tim yang royal dalam mengeluarkan uang.
Terlebih lagi Thomas Tuchel yang merupakan juru taktik Chelsea pernah mengatakan bahwa dirinya sangat mengagumi sosok Messi.
Baca juga: Lionel Messi Satu Tim dengan Sergio Ramos? PSG Berpeluang Besar Rekrut Eks Pemain Barcelona FC
Jika benar jawara Liga Champions musim lalu itu bisa mendapatkan Messi, maka tridente idaman baru bakal tercipta.
Tepat sekali, The Blues sedikit lagi mendapatkan tanda tangan Romelu Lukaku dari Inter Milan.
bursa transfer pemain Eropa
Chelsea
Lionel Messi
PSG
Paris Saint-Germain (PSG)
gaji Lionel Messi di PSG
Skenario Chelsea Rebut Lionel Messi dari PSG
SURYA.co.id
surabaya.tribunnews.com
Juara Liga Champions
Chelsea Jangan Bikin Kesalahan, Lukaku Tak Senang Main di Posisi ini Saat Main di Manchester United |
![]() |
---|
Kepergian Lionel Messi Berkah Barcelona, Ronald Koeman Menatap Era Baru Tanpa La Pulga |
![]() |
---|
Gaji Fantastis Lionel Messi di PSG, Rp 679 Miliar Per Musim, Neymar Rela Berikan Nomor Punggung 10 |
![]() |
---|
Lewandowski Ancam Posisi Chicharito di Old Trafford |
|
---|