Berita Blitar
Kadishub Priyo Suhartono Terpilih Menjadi Sekda Kota Blitar, Dilantik Hari Ini
Santoso juga berpesan kepada Sekda baru untuk memprioritaskan penanganan Covid-19.
Penulis: Samsul Hadi | Editor: Titis Jati Permata
SURYA.CO.ID, BLITAR - Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Blitar, Priyo Suhartono, terpilih sebagai Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Blitar.
Pelantikan Priyo sebagai Sekda Kota Blitar dilakukan oleh Wali Kota Blitar, Santoso, di Ruang Integrated System Center Dinas Komunikasi Informatika dan Statistik (Diskominfotik) Kota Blitar, Selasa (27/7/2021).
"Karena sudah ada persetujuan Kemendagri dan untuk mengisi kekosongan jabatan, hari ini kami lantik Sekda definitif Kota Blitar," kata Wali Kota Blitar, Santoso.
Santoso meminta Sekda baru segera beradaptasi dengan tugas-tugasnya.
Santoso juga berpesan kepada Sekda baru untuk memprioritaskan penanganan Covid-19.
"Mudah-mudahan Sekda baru segera tancap gas, segera menyesuaikan dengan tugas-tugasnya. Apalagi di masa pandemi ini, prioritasnya menangani Covid-19, selain tugas rutin," ujarnya.
Baca juga: Kejari Kota Pasuruan : Kasus Dugaan Potongan BOP Madin dan Ponpes Naik Tahap Dua
Usai dilantik, Sekda Kota Blitar, Priyo Suhartono siap melaksanakan arahan dari pimpinan.
Dia bertekad membantu kepala daerah dalam penanganan pengendalian Covid-19 di Kota Blitar.
Selain itu, Priyo dalam waktu dekat akan meningkatkan sinergitas antar-OPD di lingkungan Pemkot Blitar.
"Soliditas dan solidaritas antar-perangkat kami tingkatkan untuk mencapai sasaran kerja dan peningkatan pelayanan terhadap masyarakat," katanya.
Seperti diketahui, ada tiga nama yang lolos hasil seleksi calon Sekda Kota Blitar.
Ketiganya, yaitu, Priyo Suhartono, Widodo Sapto Johanes dan Eka Atikah.
Ketiganya merupakan pejabat di lingkungan Pemkot Blitar.
Priyo Suhartono menjabat Kepala Dinas Perhubungan dan Widodo Sapto Johanes menjabat Kepala BPKAD.
Sedang Eka Atikah saat ini menjabat sebagai Sekretaris DPRD Kota Blitar.
Wali Kota Blitar Santoso
SURYA.co.id
Priyo Suhartono
Sekda Kota Blitar
Dinas Perhubungan
pandemi covid-19
Pasca Lebaran 2023, Harga Cabai Rawit di Kota Blitar Anjlok Rp 18.000/Kilogram |
![]() |
---|
Terkecoh Lembutnya Ombak Pantai Serang Blitar, Pelajar Mojokerto Mendadak Terseret ke Tengah Laut |
![]() |
---|
Ribuan Warga Tumplek Blek Saksikan Kirab 1.117 Barongan di Kota Blitar |
![]() |
---|
Ditinggal Silaturahmi ke Saudara, Dapur Rumah Warga Nglegok Blitar Ludes Terbakar |
![]() |
---|
Akhir Pekan Ini, Diprediksi Masih Terjadi Puncak Arus Balik Kedua di Terminal Patria Blitar |
![]() |
---|