Akan Menikah, Atta Halilintar Ungkap Kondisi Orangtua: Sakit, Bahaya Jika Terinveksi Covid-19
Dalam waktu dekat akan menikah, Atta Halilintar ungkap kondisi orangtua yang tengah sakit serius dan bahaya jika terpapar Covid-19.
Penulis: Pipit Maulidiya | Editor: Iksan Fauzi
Sebagai informasi, Atta dan Aurel akan menggelar acara lamaran besok, 13 Maret 2021
Setelah lamaran, keduanya akan menikah pada 3 April 2021. Informasi itu diungkapkan langsung oleh Atta kepada awak media.
“Segera lah segera (lamaran), kan mau ada proses lamaran dulu, habis lamaran baru mau ada pernikahan akad ya,” ucap Atta Halilintar.
Persiapan Pernikahan 70 persen

YouTuber Atta Halilintar mengaku persiapan pernikahan yang akan berlangsung Maret 2021 sudah mencapai 70 persen.
Atta Halilintar mengaku siap menikahi putri Anang Hermansyah yaitu Aurel Hermansyah.
"Persiapan kalau menurut aku udah 70 persen lah. 70 persen kita menyiapkan segalanya. Kalau aku sih persiapan udah gila-gilaan dari segi izin, surat pengurusan dan lain-lain," ucap Atta Halilintar dikutil dari KH Infotainment, Selasa (2/3/2021).
Atta Halilintar mengaku ia terus mempersiapkan pernikahan, meski harus sendiri.
Diketahui Aurel Hermansyah bersama Ashanth dan dua adiknya dinyatakan positif Covid-19.
Hal itu membuat sejumlah persiapan terkendala.
"Namanya take team kalau di pasangan. Kalau satunya ada halangan, satunya harus membackup pasangannya," ujar Atta Halilintar.
Atta Halilintar mengaku pernikahannya dengan Aurel nanti akan sesuai protokol kesehatan ketat.
"Ini memang pernikahan pandemi, enggak ada yang normal, jadi sedikit orang, sedikit pengunjung juga. Aku lagi perizinan semuanya. Doakan," papar Atta Halilintar.
Atta Halilintar pun tak menampik jika bisa jadi akad nikah yang dijadwalkan sebelumnya harus mundur.
Namun putra Sulung Gen Halilintar itu tak mau mengatakan kapan persisnya acara berlangsung.