Citizen Reporter
Brigjen Nugraha Gumila Jadi Pemateri Bela Negara di Ormawa FMIPA UM
Ormawa Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Negeri Malang (FMIPA UM) membutuhkan asupan penting mengenai wawasan kebangsaan.
SURYA.co.id | Ormawa Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Negeri Malang (FMIPA UM) membutuhkan asupan penting mengenai wawasan kebangsaan dalam konteks bela negara dan cinta Tanah Air melalui pendidikan karakter.
Itu sebabnya, digelar seminar yang ditujukan langsung pada generasi muda FMIPA UM agar lebih mengerti bagaimana pentingnya pendidikan karakter untuk kehidupan bangsa Indonesia.
Acara yang berlangsung Sabtu (6/3/2021) itu dimulai pada pukul 10.00.
Peserta yang hadir kurang lebih ada 350 mahasiswa yang sebagian besar berasal dari Ormawa FMIPA UM.
Mereka sangat antusias dan mengikuti segala rangkaian acara dengan tertib.
Materi pada seminar itu disampaikan oleh Brigjen Nugraha Gumila selaku Danpoltekad Kodiklatad. Nugraha menegaskan, negara Indonesia sekarang sedang mengalami krisis karakter yang begitu hebat.
Ideologi sosial politik, budaya, agama, hingga ekonomi pun telah diacak-acak. Itu dapat dilihat dari maraknya konflik antaragama, konflik antarsuku, banyaknya pengguna obat-obatan terlarang, korupsi, bahkan penggunaan media sosial yang jauh dari sisi positif.
Penggunaan media sosial yang negatif dapat dikatakan sebagai penyakit mental yang bisa melemahkan karakter generasi muda jika terus dibiarkan.
“Mahasiswa jangan sampai mudah terpancing dan mau diadu domba dengan hal-hal seperti itu,” pesannya.
Generasi muda di Indonesia harus benar-benar disiapkan.
Serunya Kompetisi Ar-Rohman Games VII di MTs Ar-Rohman Tegalrejo, Kabupaten Magetan |
![]() |
---|
Keseruan Pentas Menjemput Luka Masa Lalu yang Tak Berlalu Fakultas Sastra UM |
![]() |
---|
Guru dan Karyawan SMP Muhammadiyah 4 Surabaya Terima Vaksin Covid-19 di Sekolah |
![]() |
---|
Siswa SMKN 3 Bojonegoro Buat Prototype Alat Penyiram Tanaman Otomatis Nyaman Mas |
![]() |
---|
Keseruan Mengajar Dari Rumah Batch II, Mengabdi dari Rumah untuk Tetangga |
![]() |
---|