Virus Corona di Blitar

Update Virus Corona di Kota Blitar, Tambah 50 Kasus Baru Positif Covid-19, Satu Pasien Meninggal

Satgas Covid-19 Kota Blitar melaporkan ada tambahan 50 kasus baru positif Covid-19 pada Jumat (8/1/2021) ini.

Penulis: Samsul Hadi | Editor: Cak Sur
SURYA.co.id/Samsul Hadi
Ketua Harian Satgas Covid-19 Kota Blitar, Didik Jumianto. 

SURYA.CO.ID, BLITAR - Jumlah kasus konfirmasi positif Covid-19 di Kota Blitar terus naik.

Satgas Covid-19 Kota Blitar melaporkan ada tambahan 50 kasus baru positif Covid-19 pada Jumat (8/1/2021) ini.

Dari tambahan 50 kasus baru positif Covid-19, satu pasien di antaranya meninggal dunia.

Satu pasien meninggal dunia, yaitu, laki-laki usia 61 tahun asal Kelurahan Karangsari, Kecamatan Sukorejo, Kota Blitar.

Pasien itu meninggal dunia pada Kamis (7/1/2021) dan baru masuk laporan pada Jumat (8/1/2021).

Ketua Harian Satgas Covid-19 Kota Blitar, Didik Jumianto mengatakan, tambahan 50 kasus baru positif Covid-19 itu merupakan pindahan dari kasus suspek dan kasus kontak erat.

"Tambahan kasus baru hari ini merupakan laporan all record dalam beberapa hari," kata Didik dalam laporan hariannya, Jumat (8/1/2021).

Dikatakannya, sejumlah pasien baru sebagian menjalani isolasi mandiri di rumah dan sebagian lagi menjalani isolasi di rumah isolasi.

Selain itu, kata Didik, juga ada 20 pasien positif Covid-19 dinyatakan sembuh pada Jumat (8/1/2021) ini.

Pasien sembuh diminta tetap menerapkan protokol kesehatan secara ketat.

"Kami juga mengimbau masyarakat agar tetap patuh menerapkan protokol kesehatan untuk mencegah penyebaran Covid-19," ujarnya.

Sekadar diketahui, dengan tambahan 50 kasus baru, saat ini, jumlah komulatif kasus positif Covid-19 di Kota Blitar mencapai 908 orang.

Jumlah komulatif pasien sembuh sebanyak 686 orang, pasien meninggal dunia 40 orang dan selebihnya 182 pasien masih menjalani isolasi.

BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved