Pelindo III
Perayaan HUT Pelindo III Diisi Donor Plasma Konvalesen untuk Pengobatan Pasien Covid - 19
Rangkaian perayaan PT Pelindo III (Persero) digelar dengan donor darah plasma konvalensen melalui kantor Palang Merah Indonesia (PMI) Surabaya.
SURYA.co.id | SURABAYA - Rangkaian perayaan PT Pelindo III (Persero) digelar dengan donor darah plasma konvalensen melalui kantor Palang Merah Indonesia (PMI) Surabaya, Senin (30/11/2020).
Plasma konvalesen merupakan plasma atau bagian dari darah yang mengandung antibodi dari orang-orang yang telah sembuh dari Covid-19 yang diharapkan memberikan efek imunisasi atau perlindungan pasif untuk penderita covid-19.
Direktur Utama PT PHC, Abdul Rofid Fanany, menyatakan, kegiatan ini dilakukan oleh RS PHC sebagai bagian dari anak usaha PT Pelindo III (Persero), yang berkomitmen untuk terus memberikan kontribusi terbaik selama masa pandemi ini.
Selain melakukan perawatan kepada pasien, donor plasma konvalesen yang dilakukan oleh pegawai yang pernah terpapar covid-19 juga merupakan wujud kontribusi dari PT Pelindo 3 Group.
"Semoga dengan plasma darah yang disumbang dapat membantu pasien-pasien covid-19 yang sedang dalam masa perawatan," kata Abdul Rofid Fanany.
Kemudian tidak lupa, pihaknya menghimbau seluruh entitas atau perorangan untuk membantu PMI menyediakan plasma konvalesen dengan mendonorkan darah ke PMI.
Lebih lanjut, Abdul Rofid Fanany mengatakan, meningkatnya kasus covid-19 terutama untuk kasus-kasus gawat di wilayah Surabaya dan sekitarnya membuat kebutuhan akan plasma konvalensen meningkat.
Sedangkan stok Plasma di Palang Merah Indonesia kosong sejak beberapa waktu terakhir.
Donor darah ini dimulai dengan screening pendonor dengan beberapa kriteria.
Di antaranya pernah terkonfirmasi covid-19, pasien sembuh dari covid-19, Swab negatif 1x, bebas keluhan minimal 14-28 hari, mempunyai kadar antibodi dan total liter antibodi igG spesifik covid-19 yang cukup.
Pelindo 3
Perayaan HUT Pelindo III Diisi Donor Plasma Konval
corona dan covid-19
Donor Plasma Konvalesen
SURYA.co.id
Perubahan Direksi Pelindo III: Boy Robyanto Jadi Direktur Utama Baru Gantikan U Saefudin Noer |
![]() |
---|
Gandeng BTN, Pelindo III Sediakan Layanan Transaksi Jasa Kepelabuhanan |
![]() |
---|
Peduli Bencana, Pelindo III Kirim Bantuan untuk Korban Longsor di Nganjuk |
![]() |
---|
Pelabuhan Patimban Subang Jabar yang Dikelola Pelindo III Launching Pelayaran Perdana |
![]() |
---|
Pelindo III Lakukan Rapid Antigen Gratis terhadap Calon Penumpang Kapal Laut |
![]() |
---|