Pilwali Surabaya 2020
Machfud Arifin Nikmati Nasi Bungkus Bersama Warga Jemaah Masjid Gayungsari
Usai salat, Machfud menyapa warga yang menunaikan salat Jumat. Bahkan juga berbaur berasama warga Gayungsari makan siang dengan nasi bungkus.
Penulis: Nuraini Faiq | Editor: Cak Sur
SURYA.CO.ID, SURABAYA - Sambil duduk lesehan di halaman Masjid Darussalam, Gayungsari, calon Wali Kota Surabaya Machfud Arifin begitu menikmati nasi bungkus bersama warga, Jumat (20/11/2020). Calon wali kota ini tak canggung, bahkan makan tanpa sendok.
Sambil ngobrol santai dan gayeng, Machfud terus menghabiskan nasi bungkus yang biasa disediakan takmir masjid untuk warga jemaah masjid tersebut.
"Monggo. Kita makan," sapa Machfud penuh keakraban.
Seperti biasa setiap Jumat, Machfud selalu mengagendakan salat Jumat beraama warga di masjid seluruh Surabaya.
Diawali di Masjid Kembang Kuning dan terus berkelanjutan hingga sekarang.
Bahkan Jumat lalu, Machfud kompak bersama calon Wakil Wali Kota Mujiaman salat Jumat di Masjid Muhajirin Balai Kota Surabaya.
"Rutin. Mudah-mudahan nanti dan seterusnya bisa istiqomah bersama warga. Santai sambil makan nasi duduk lesehan," kata Machfud.
Jumat ini, mantan Kapolda Jawa Timur itu salat Jumat di masjid Darussalam Kompleks Graha Gus Dur Gayungsari Timur.
Usai salat, Machfud menyapa warga yang menunaikan salat Jumat. Bahkan juga berbaur berasama warga Gayungsari makan siang dengan nasi bungkus.
"Saya makan di pinggir jalan itu sudah biasa, makan dengan outsourcing tukang sapu juga sering. Ini bukan pencitraan, tapi sudah biasa. Saya sering makan soto di pinggir jalan yang harganya Rp 15 ribu. Seperti tadi pagi di dekat Masjid Cheng Ho," ujarnya.
Arek Ketintang Surabaya ini memang terkenal bersahaja dan sederhana. Saat masih menjadi Kapolda Jawa Timur, Machfud memiliki kebiasaan mengajak staf dan pegawainya makan di pinggir jalan.
Dia biasa memanggil tukang sate di depan kantor dan dimakan bersama. Meski posisinya Kapolda Jatim saat itu, Machfud tak canggung makan pinggir jalan. Baginya makan bersama warga biasa di pinggir jalan tidak akan menurunkan derajat dirinya.
Salat Jumat di Masjid Darussalam diimami oleh Ustadz Muhammad Azhari. Setelah salat, Ustadz Azhari meminta jamaah jumat mendoakan Machfud Arifin-Mujiaman agar dimudahkan dalam Pilwali Surabaya 2020.
"Mari kita doakan pak Machfud-Mujiaman agar dimudahkan dalam pilwali Surabaya dan diridhoi oleh Allah," ucapnya.
Machfud tiba di masjid tersebut menjelang azan salat Jumat. Dia duduk di saf terdepan. Tampak mendampingi Machfud, Ketua DPC PKB Surabaya Musyafak Rouf. Cak Safak juga ikut makan nasi bungkus bersama Machfud.
Mereka menyantap nasi bungkus ramai-ramai bersama takmir masjid dan warga.
"Pemimpin yang merakyat begini, mengerti kondisi warganya," kata Cak Safak.