Pilwali Surabaya
Eri-Armuji Komitmen Bangun Eks Lokalisasi: Keberhasilan Pemkot Tutup Dolly jadi Acuan Daerah Lain
Dalam penjelasannya, Armuji menegaskan keberhasilan Surabaya menutup sejumlah Eks-Lokalisasi di Surabaya berkat kerjasama berbagai pihak.
Penulis: Bobby Constantine Koloway | Editor: Parmin
SURYA.co.id | SURABAYA - Armuji berkomitmen mengembang kawasan Eks-Lokalisasi di Surabaya.
Calon Wakil Wali Kota Surabaya ini menyebutkan siap melanjutkan apa yang sudah dilakukan Wali Kota Surabaya saat ini, Tri Rismaharini.
Hal ini disampaikan Armuji kala menjadi narasumber dalam Diskusi Suroboyoan melalui daring, Rabu (7/10/2020).
Acara digelar Majelis Ulama Indonesia (MUI) Jawa Timur ini mengambil tema "Nasib Eks-Lokalisasi Pasca Kepemimpinan Bu Risma".
Selain Armuji, acara mengundang Machfud Arifin sebagai narasumber.
Turut memberikan sambutan, Sekretaris Umum MUI Jatim, Ainul Yaqin.
Dalam penjelasannya, Armuji menegaskan keberhasilan Surabaya menutup sejumlah Eks-Lokalisasi di Surabaya berkat kerjasama berbagai pihak.
Dengan diinisiasi Pemrov Jatim yang saat itu masih dipimpin Gubernur Jatim, Soekarwo.
Kemudian, dieksekusi oleh Risma dan dikawal Armuji yang saat itu menjabat Ketua DPRD Surabaya.
"Kami mengawal lewat legislatif. Di eksekutif, ada Bu Risma bersama Pak Eri Cahyadi yang sudah berada di Pemkot Surabaya," kata Armuji.
Tak sekadar menutup, Pemkot Surabaya juga menjaga kehidupan warga di kawasan Eks-Lokalisasi melalui pemberdayaan UMKM.
"Sehingga, kalau soal eks lokalisasi, Pak Eri bersama kami sudah pernah melakukan. Bukan lagi, mau atau akan tapi sudah," tegas pendamping Calon Wali Kota Surabaya, Eri Cahyadi ini.
Sejumlah lokalisasi yang sudah ditutup adalah Dolly, Jarak, Kremil, Moroseneng, dan beberapa lokalisasi lainnya.
Keberhasilan Risma tersebut selanjutnya menjadi acuan pihaknya dalam melanjutkan pembangunan manusia di Surabaya apabila terpilih memimpin Kota Surabaya.
Calon Wali Kota dan Wakil Walikota Surabaya Eri-Armuji Unggul di Survei SMRC, Ini Respon Partai |
![]() |
---|
Debat Pilkada Surabaya 2020, AMSI Jatim Mengawal dengan Cek Fakta |
![]() |
---|
Perbaiki Layanan Publik, Mujiaman Fokus Benahi Pasar yang Mati Suri |
![]() |
---|
Respons KPU Surabaya terkait Keberatan Tim Eri - Armuji soal Penertiban APK Paslon oleh Bawaslu |
![]() |
---|
Hari Ini, 2 Calon Wali Kota Surabaya Eri dan Machfud Arifin Bahas Masa Depan Eks Lokalisasi Dolly |
![]() |
---|